Menuju konten utama

10 Link Twibbon Hari Pajak 14 Juli dan Sejarah Peringatannya

Link twibbon Hari Pajak Nasional 2023 dan cara mengunduh logonya.

10 Link Twibbon Hari Pajak 14 Juli dan Sejarah Peringatannya
Ilustrasi pembayaran pajak. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Hari Pajak Nasional diperingati setiap tahun. Tahun 2023, hari pajak jatuh pada hari Jumat, 14 Juli 2023. Peringatan Hari Pajak sebagai upaya mengajak masyarakat, agar lebih giat dalam membayar pajak.

Merujuk pada laman resmi Pajak, peringatan Hari Pajak ditetapkan melalui melalui KEP- 313/PJ/2017 tanggal 22 Desember 2017.

Penetapan itu sesuai dengan perjalanan sejarah di Indonesia. Pasalnya, Hari Pajak ditetapkan dalam momentum penting sejarah perpajakan di Indonesia.

Secara historis, kata pajak pada awalnya muncul saat sidang BPUPKI (Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia).

Sidang ini menghasilkan berbagai kesepakatan. Salah satunya adalah membahas keuangan bangsa Indonesia. Dalam rapat panitia kecil, Radjiman mengusulkan untuk mengatur pajak sesuai dengan hukum yang berlaku, pada 14 Juli 1945.

Usulan Radjiman itu, yang membicarakan perihal pajak. Dijadikan pedoman oleh Direktorat Jenderal Pajak (DJP) sebagai Hari Pajak di Indonesia.

Sehingga, pada tahun 2018, Hari Pajak mulai diperingati untuk pertama kalinya di Indonesia. Hanya saja, peringatan Hari Pajak yang pertama ini dilakulan secara internal di kalangan DJP saja.

Masih menurut laman resmi Pajak, bahwa pelaksanaan kegiatan memperingati Hari Pajak, bertujuan untuk menguatkan rasa kebersamaan antar pegawai, meningkatkan rasa kebanggaan terhadap Indonesia.

Link Twibbon Hari Pajak Nasional 14 Juli

Adapun twibbon bertema Hari Pajak Nasional yang sudah dibuat, bisa diunggah melalui Twibbonize.com. Cara membuat twibbon dengan tema Hari Pajak Nasional, langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Buka website https://www.twibbonize.com/
  • Klik "Start a Campaign";
  • Masukkan photo yang akan dimasukkan ke dalam twibbon
  • Tunggu hingga photo terpasang
  • Twibbon bisa digunakan
  • Pastikan gambar yang diunggah bertipe PNG atau GIF dengan background transparan dan ukuran 400 x 400 pixel.
Sementara link twibbon yang dapat digunakan dalam merayakan Hari Pajak tahun 2023, link downloadnya sebagai berikut:

Unduh Logo Hari Pajak 2023

Dalam memasang logo Hari Pajak tahun 2023, untuk digunakan atau dipasang dalam twibbon. Sehingga perlu adanya logo Hari Pajak.

Sebab, logo harus selalu ditampilkan dengan tepat dan konsisten. Orientasi, warna, dan komposisi harus mengikuti aturan yang tertulis di dalam pedoman logo, tanpa pengecualian.

Adapun link logo Hari Pajak tahun 2023, link downloadnya sebagai berikut: Link Download Hari Pajak.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Dipna Videlia Putsanra