Menuju konten utama

10 Cara Merayakan International Women's Day 2023 dan Sejarah IWD

International Women’s Day diperingati setiap 8 Maret, lantas bagaimana cara memperingatinya?

10 Cara Merayakan International Women's Day 2023 dan Sejarah IWD
Hari Perempuan Internasional. foto/istockphoto

tirto.id - Peringatan Hari Perempuan Internasional atau International Women’s Day (IWD) jatuh setiap 8 Maret dan ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan IWD 2023.

Pada tahun 2023, Mengutip laman International Women’s Day, Hari Perempuan Internasional mengusung tema kampanye #EmbraceEquity atau jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia adalah #RangkulKesetaraan.

Sementara UN Women dan United Nations (Perserikatan Bangsa-Bangsa/PBB) mengambil tema DigitALL: Innovation and technology for gender equality.

Pada peringatan tahun ini, UN Women dan United Nations merilis data mengenai dunia digital yang berkaitan dengan perempuan.

Dijelaskan bahwa secara global, perempuan hanya mengisi 22 persen posisi pekerja yang berkecimpung dalam dunia kecerdasan buatan.

Kemudian, analisis global terhadap 133 sistem AI di seluruh industri menemukan bahwa 44,2 persen menunjukkan bias gender.

Selanjutnya, sebuah survei terhadap jurnalis perempuan dari 125 negara menemukan bahwa 73 persen dari mereka mengalami kekerasan online selama bekerja.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mulai memperingati Hari Perempuan Internasional mulai 8 Maret 1975. Peresmian 8 Maret sebagai Hari Perempuan Sedunia terjadi dua tahun kemudian, 8 Maret 1977, dan terus diperingati hingga saat ini.

Tanggal 8 Maret sendiri dipilih sesuai dengan tanggal dilakukannya unjuk rasa kaum buruh perempuan di New York pada 1857, 1907, dan 1909. Kala itu, buruh perempuan memprotes tindakan semena-mena di lingkungan kerja dan upah rendah yang mereka dapatkan.

Dengan melihat sejarah awalnya, Hari Perempuan Internasional dapat dimaknai juga sebagai gerakan perlawanan perempuan.

Cara merayakan International Women’s Day

Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk merayakan International Women’s Day. Anda tidak harus unjuk rasa seperti sejarah awalnya, lebih dari itu Anda dapat mengekspresikan diri sebagai perempuan utuh yang menjunjung kesetaraan. Melansir Focus U berikut referensi caranya.

1. Sesi brainstorming

Perempuan harus mendukung satu sama lain. Rayakan International Women’s Day dengan mengadakan sesi brainstorming. Pada kegiatan ini, semua anggota dapat melontarkan pendapat atau sekedar bercerita tentang apa yang dialaminya sebagai seorang perempuan. Dari percakapan ini, semua anggota bisa saling mendukung untuk menghadapi dan menyelesaikan masalah masing-masing.

2. Merias diri dan berdandan

Memanjakan diri dan berdandan di hari raya kaum perempuan bisa menjadi pilihan yang menyenangkan. Merias diri dan berdandan adalah salah satu bentuk cinta perempuan pada dirinya. Alih-alih berdandan untuk orang lain, perempuan melakukan itu untuk dirinya sendiri.

3. Menari

Menari adalah aktivitas yang terbukti memiliki manfaat fisik dan mental. Menari dapat melepaskan hormon endorphin. Selain itu, gerakan tari juga dapat menjadi sarana mengekspresikan diri yang menghasilkan kegembiraan.

4. Berjanji

Perayaan ini dapat menjadi momentum untuk berjanji membantu perempuan mencapai ambisi mereka, untuk mengatasi bias yang belum teruji dan menantang diskriminasi gender.

Berjanji untuk menghargai kontribusi perempuan secara setara dan memberi mereka kesempatan yang setara untuk mendorong peran kepemimpinan yang seimbang gender.

5. Dorong para laki-laki

International Women’s Day seharusnya tidak hanya tentang perempuan dengan laki-laki sebagai penonton. Anda dapat mengajak dan mendorong laki-laki berbicara tentang perempuan dalam hidup mereka atau tentang perempuan yang telah memotivasi mereka.

6. Hadiah

Berikan perempuan yang berpengaruh dalam hidup Anda hadiah atau kado yang membangkitkan kenangan bersamanya. Anda dapat mengumpulkan foto kenang-kenangan yang dicetak sedemikian rupa. Kemudian, selipkan kata-kata bahwa mereka telah mewarnai hidup Anda.

7. Donasi amal bagi perempuan

Jika Anda ingin membuat gerakan berbeda di Hari Perempuan Internasional tahun ini, pertimbangkan untuk memberikan donasi ke organisasi amal yang mendukung perjuangan wanita. Supaya jumlah donasi lebih banyak, Anda bisa mengajak rekan atau keluarga untuk ikut bergabung.

8. Menonton film

Menghabiskan waktu dengan menonton film selalu cocok dilakukan kapan pun juga. Pada perayaan International Women’s Day, Anda dapat memilih sejumlah film yang menceritakan tentang perjuangan perempuan. Jangan lupa ajak orang terdekat, agar semakin meriah.

9. Membuat video ucapan terima kasih

Membuat video ucapan terima kasih bersama teman untuk perempuan yang paling berpengaruh di kehidupan kalian. Kirim kepada orang tersebut dan sebarkan di sosial media agar lebih meriah.

10. Sesi kelas ahli

Undanglah seorang pemimpin perempuan untuk berbicara tentang pengalamannya bekerja di dunia yang didominasi pria. Wawasan dari ahli yang berpengalaman langsung adalah sumber yang tepat untuk belajar dan mengembangkan diri.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Nur Hidayah Perwitasari