Menuju konten utama

Zidane Bantah Retaknya Hubungan Cristiano Ronaldo dan Ramos

Zidane menengahi sambil mengatakan Ronaldo dan Ramos tidak berbeda pandangan satu sama lain.

Zidane Bantah Retaknya Hubungan Cristiano Ronaldo dan Ramos
Cristiano Ronaldo berpose dengan empat trofi Ballon d'Or France Football di stadion Santiago Bernabeu di Madrid. FOTO/AFP

tirto.id - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane membantah retaknya hubungan antara Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos, menjelang laga derby melawan Atletico Madrid, Sabtu (18/11/2017) malam nanti.

Perhatian publik cukup tercurah menjelang laga itu, karena adanya perbedaan pendapat antara Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos terkait apakah kekuatan Madrid akan sama seperti musim lalu setelah hengkangnya para pemain seperti Alvaro Morata, James Rodriguez dan Pepe.

Cristiano Ronaldo belum lama ini sempat mengeluarkan pendapat bahwa skuat Madrid sedikit lemah. Untuk itu ia meminta adanya perubahan dalam tim Madrid.

Menanggapi hal itu, Ramoz justru mengeluarkan pernyataan yang menyebutkan bahwa Ronaldo mandul dalam menghasilkan gol.

Melihat adanya polemik itu, pelatih Madrid, Zidane kemudian menengahi sambil mengatakan Ronaldo dan Ramos yang sudah sangat berpengalaman dan telah berkiprah lama di Madrid itu tidak memiliki pandangan yang berbeda satu sama lain.

"Kedua pemain adalah bagian dari sejarah klub ini. Mereka saling menaruh hormat dan keduanya cerdas,” kata Zidane.

Ia juga menyatakan bahwa kedua pemain juga telah lama bekerja sama di dalam satu klub.

“Mereka sudah lama bermitra, telah banyak meraih gelar bersama. Mungkin saat mereka tidak sepakat menyangkut sesuatu adalah tidak penting," lanjutnya.

Ia juga menilai wajar jika keduanya menyampaikan pendapat demi kebaikan timnya dan tidak ada masalah dengan itu.

"Tak ada masalah antara Cristiano dan Sergio. Bagus saja pemain menyampaikan pendapatnya, itu membuktikan mereka masih hidup," tutup Zidane.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL

tirto.id - Olahraga
Sumber: antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto