Menuju konten utama
Liga Italia Serie A 2022/2023

Verona vs Bologna: Prediksi, Jadwal Liga Italia 2023, H2H, Live

Prediksi Verona vs Bologna: Jadwal Liga Italia 2023, H2H, live beIN Sabtu, 22 April 2023, pukul 01.45 WIB, susunan pemain.

Verona vs Bologna: Prediksi, Jadwal Liga Italia 2023, H2H, Live
Hellas Verona. (Paola Garbuio / LaPresse via AP)

tirto.id - Prediksi Hellas Verona vs Bologna dalam jadwal Liga Italia 2023 di Stadion Marc'Antonio Bentegodi bakal ketat jika melihat skor head to head (H2H) dan posisi di klasemen. Live streaming pertandingan Serie 2022/2023 ini dapat ditonton via beIN Sports pada Sabtu, 22 April 2023, pukul 01.45 WIB.

Bologna memiliki asa untuk merangsek ke pos 6 besar. Skuad besutan Thiago Motta saat ini ada di urutan 8 dengan 44 poin dan hanya perlu menambah 3 angka agar dapat menembus zona Eropa.

Di sisi lain, Hellas Verona juga butuh tambahan 3 poin untuk bisa lepas dari ancaman degradasi. Kevin Lasagna dan kawan-kawan masih terpuruk di papan bawah, tepatnya di posisi 18 dari 20 tim, dengan koleksi 23 poin.

Kendati begitu, saat ini Verona maupun Bologna sedang dalam kondisi bagus usai menjadi sandungan klub papan atas. Verona mampu menahan sang pemuncak klasemen Napoli dengan skor 0-0. Adapun Bologna bisa memaksa AC Milan untuk berbagi poin usai bermain seri 1-1.

Prediksi Verona vs Bologna: Jadwal Liga Italia 2023 Live

Thiago Motta tidak begitu memikirkan peluang Bologna dalam menjangkau zona kompetisi Eropa. Juru taktik I Rossoblu itu cenderung memilih untuk fokus pada setiap pertandingan di Serie A. Bagi Motta, apa yang menjadi konsentrasi Bologna adalah agenda terdekat melawan Hellas Verona.

"Sekarang saya istirahat, kita akan memikirkan saat ini. Sepak bola adalah saat ini, dan saat ini adalah Hellas Verona," ujar Thiaggo Motta, usai laga kontra AC Milan, pekan lalu.

Terlepas dari itu, Bologna tetap menjadi salah satu tim yang difavoritkan mampu menembus 6 besar. Rossoblu hanya terpaut 5 poin dari Atalanta, klub peringkat 6 dan zona kualifikasi Liga Konferensi Eropa. Artinya, jarak tersebut sudah cukup dekat bagi Bologna.

Kans untuk berpartisipasi di kompetisi Eropa cukup penting untuk dijaga. Terlebih, persaingannya cukup ketat, terutama dengan Juventus yang juga mencatatkan 44 poin. Situasi ini kemungkinan bakal lebih memotivasi Nicola Sansone cs. untuk mendulang poin penuh, terutama saat menghadapi Verona.

Bologna berada di jalur yang tepat jelang menantang Verona. Rossoblu cuma kalah 2 kali dari 10 pertandingan terakhir di Serie A. Pekan lalu, Bologna masih sanggup menambah poin dengan bermain imbang melawan AC Milan 1-1.

Beralih ke kubu tuan rumah, Hellas Verona sedang dalam tekanan untuk mentas dari zona degradasi. Menempati peringkat 18 lewat raihan 23 poin membuat Gialloblu terancam turun ke Serie B. Tentu hal tersebut bukan jadi harapan Verona musim ini.

Bologna bisa jadi lawan berat bagi Verona mengingat tren positif yang dialami Rossoblu. Namun, Verona tidak lantas tanpa perlawanan. Keberhasilan menahan seri kandidat terkuat scudetto, Napoli, telah memberi pengalaman penting. Ini menegaskan bahwa Verona juga bisa merepotkan klub besar.

"Poin yang sangat berharga [...] dan sebagai awal kepercayaan diri. Itu harus memberi kami semangat menjelang akhir musim yang intens," ungkap Marco Zaffaroni, pelatih Verona, setelah pertandingan melawan Napoli.

Perkiraan Susunan Pemain Verona vs Bologna

Kedua tim diprediksi akan memakai formasi yang berbeda. Verona dapat menerapkan pola 3-4-2-1, sedangkan Bologna berpotensi menggunakan skema 4-2-3-1.

Berikut prediksi line-up Verona dan Bologna:

Verona (3-4-2-1): Lorenzo Montipo; Federico Ceccherini, Isak Hien, Pawel Dawidowicz; Davide Faraoni, Fabio Depaoli, Adrien Tameze, Ondrej Duda; Cyril Ngonge, Kevin Lasagna; Milan Djuric. Pelatih: Marco Zaffaroni

Bologna (4-2-3-1): Lukasz Skorupski; Stefan Posch, Jhon Lucumi, Adama Soumaoro, Georgios Kyriakopoulos; Jerdy Schouten, Nicolas Dominguez; Michel Aebischer, Lewis Ferguson, Musa Barrow; Nicola Sansone | Pelatih: Thiago Motta

Skor Head to Head (H2H) Verona vs Bologna

Mengacu pada 5 pertemuan termutakhir kedua tim, Bologna saat ini memegang keunggulan head to head atas Verona. Rossoblu mengantongi 2 kemenangan, berbanding 1 di pihak Verona. Sementara itu, 2 pertemuan sisanya berakhir dengan skor sama kuat.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Verona vs Bologna

22/12/22: Hellas Verona vs Bologna 0 - 1

22/08/22: Bologna vs Hellas Verona 1 - 1

22/01/22: Hellas Verona vs Bologna 2 - 1

14/09/21: Bologna vs Hellas Verona 1 - 0

18/05/21: Hellas Verona vs Bologna 2 - 2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Verona

12/03/23: Hellas Verona vs Monza 1 - 1

19/03/23: Sampdoria vs Hellas Verona 3 - 1

02/04/23: Juventus vs Hellas Verona 1 - 0

08/04/23: Hellas Verona vs Sassuolo 2 - 1

15/04/23: Napoli vs Hellas Verona 0 - 0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bologna

12/03/23: Bologna vs Lazio 0 - 0

19/03/23: Salernitana vs Bologna 2 - 2

02/04/23: Bologna vs Udinese 3 - 0

08/04/23: Atalanta vs Bologna 0 - 2

15/04/23: Bologna vs Milan 1 - 1

Live Streaming Verona vs Bologna di beIN Sports

Jika tak ada perubahan jadwal, pertandingan Verona vs Bologna di Stadion Marc'Antonio Bentegodi itu bisa ditonton via live streaming beIN Sports pada Sabtu, 22 April 2023, pukul 01.45 WIB.

Untuk menonton di beIN Sports, Anda dapat memilih paket berlangganan. Di antaranya Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), dan Paket Promo 1 Tahun (Rp339.000 dan Rp359.000).

Link Streaming Verona vs Bologna - beIN Sports

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Italia 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Iswara N Raditya