Menuju konten utama

Update PPDB Bali SMA 2021 Tahap 3 di bali.siap-ppdb.com

Pendaftaran PPDB Bali SMA 2021 Tahap 3 ditutup hari ini, Rabu 30 Juni pukul 12.00 WIB. Daftar di situs bali.siap-ppdb.com.

Update PPDB Bali SMA 2021 Tahap 3 di bali.siap-ppdb.com
Ilustrasi Pendaftaran Online. foto/IStockphoto

tirto.id - Laman resmi PPDB Online Bali mengumumkan bahwa pendaftaran peserta didik baru pada tahap III akan dilaksanakan mulai hari Senin, 28 Juni 2021 pukul 08.00 WITA dan ditutup pada Rabu, 30 Juni 2021 pukul 12.00 WITA.

Sementara itu, rencana pelaksanaan PPDB SMA dan SMK dimulai tanggal 14 Juni 2021 dan berakhir tanggal 7 Juli 2021. Tahap I telah dimulai dari tanggal 14 Juni 2021 sampai 19 Juni 2021 untuk jenjang SMA dengan jalur Afirmasi, Inklusi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali, dan Sertifikat Prestasi.

Tahap II telah dimulai dari tanggal 21 Juni 2021 sampai 26 Juni 2021 untuk Jenjang SMA dengan jalur zonasi dan sekolah dengan jalur perjanjian. Kemudian, Tahap III telah dimulai dari tanggal 28 Juni 2021 sampai 3 Juli 2021 dengan jalur rangking nilai rapor. Berikut jadwal pelaksanaan Rangking Nilai Rapor - Tahap III, selengkapnya.

- Pendaftaran online: 28 - 30 Juni 2021 pukul 08:00 - 16:00 WITA (mulai pukul 08.00 tanggal 28 Juni sampai dengan pukul 12.00 tanggal 30 Juni 2021)

- Seleksi online melalui sistem: 28 Juni - 1 Juli 2021 (24 jam)

- Perangkingan online: 2 Juli 2021 (24 jam)

- Pengumuman online: 3 Juli 2021 (24 jam)

- Daftar ulang online: 5 - 7 Juli 2021 pukul 08:00 - 14:00 WITA (dibuka pukul 08.00 tanggal 5 Juli 2021 dan ditutup pukul 14.00 tanggal 7 Juli 2021)

Aturan dan Prosedur Pendaftaran PPDB Jalur Ranking Nilai Rapor

Jalur Ranking Nilai Rapor SMA diperuntukkan bagi calon peserta didik baru yang ditentukan berdasarkan perangkingan akumulasi nilai rapor lima semester terakhir (Nilai Semester 1 s.d 5) terdiri dari mata pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan IPA.

Pilihan sekolah bagi jalur ranking nilai rapor dapat memilih 2 SMA dan 1 SMK (1 Kompetensi). Dokumen yang dibutuhkan untuk mendaftar:

- Ijazah/Surat Keterangan Lulus,

- Akta Kelahiran/Surat Keterangan Lahir,

- Surat Pernyataan Orang Tua/Wali, dan

- Surat Keterangan Nilai Rapor yang Ditandatangani oleh Kepala Sekolah.

Format Surat Pernyataan Orang Tua/Wali dapat di Unduh pada link berikut: http://gg.gg/SuratPernyataanOrangTuaWali/. Sementara format Surat Keterangan Nilai Rapor dapat diunduh pada link berikut: http://gg.gg/SuratKeteranganNilaiRapor.

Sebagaimana yang dikutip dari Materi Sosialisasi PPDB SMA dan SMK Negeri Provinsi Bali Tahun Pelajaran 2021/2022 dari Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, zona dalam PPDB SMA Provinsi Bali adalah zona administratif kecamatan.

Terdapat sembilan kabupaten/kota, yang berarti telah terhitung 57 kecamatan zona PPDB SMA Provinsi Bali 2021. Adapun sebanyak 50 persen kuota dengan jalur zonasi.

Kemudian, 15 persen kuota dengan jalur afirmasi. Jalur perpindahan tugas orang tua/wali sebanyak 5 persen kuota.

Sementara dengan jalur prestasi SMA sebanyak 30 persen kuota. Sebanyak 30 persen kuota itu dibagi menjadi dua, yaitu 20 persen jalur sertifikat dan 10 persen jalur ranking nilai rapor.

Baca juga artikel terkait PPDB BALI 2021 atau tulisan lainnya dari Ega Krisnawati

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ega Krisnawati
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Ibnu Azis