Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Update Corona Indonesia 22 September: Kasus Baru 4.071, DKI 1.236

Kasus baru per 22 September ada 4.071 orang, sembuh 3.501 pasien, dan 160 orang meninggal.

Update Corona Indonesia 22 September: Kasus Baru 4.071, DKI 1.236
Polisi menghentikan pengendara yang tidak mengenakan masker saat terjaring Operasi Yustisi Pencegahan COVID-19 di Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Senin (14/9/2020). ANTARA FOTO/Aji Styawan/hp.

tirto.id - Penambahan kasus baru positif COVID-19 di Indonesia kembali tembus 4.000 orang per hari. Ini merupakan penambahan terbanyak ketiga sejak kasus pertama diumumkan Presiden Joko Widodo pada awal Maret 2020. Sementara DKI Jakarta kembali mencatat kasus baru di atas 1.000 meski sudah memberlakukan PSBB kembali sejak 14 September lalu.

Berdasarkan data Satgas COVID-19, hari ini ada 43.896 spesimen yang diperiksa. Hasilnya: 4.071 orang terkonfirmasi positif (total 252.923), sembuh 3.501 pasien (akumulasi 184.298), dan 160 orang meninggal (total 9.837).

Sedangkan kasus suspek per hari ini tercatat 109.721 orang. Jumlah tersebut berdasarkan data yang masuk ke pemerintah pusat hingga Selasa siang, baik melalui tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) maupun Tes Cepat Molekuler (TCM).

Per 22 September 2020, ada 10 provinsi yang mencatat kasus baru di atas 100 orang, yaitu:

  • DKI Jakarta: kasus baru 1.236, sembuh 843, meninggal 30
  • Jawa Barat: kasus baru 575, sembuh 588, meninggal 11
  • Jawa Timur: kasus baru 341, sembuh 403, meninggal 25
  • Riau: kasus baru 253, sembuh 133, meninggal 0
  • Jawa Tengah: kasus baru 228, sembuh 406, meninggal 42
  • Sumatra Barat: kasus baru 201, sembuh 90, meninggal 2
  • Banten: kasus baru 129, sembuh 122, meninggal 16 orang
  • Sulsel: kasus baru 121, sembuh 89, meninggal 1
  • Kaltim: kasus baru 114, sembuh 152, meninggal 5
  • Bali: kasus baru 108, sembuh 119, meninggal 7
Sementara itu, Sumatra Utara mencatat kasus baru 98, Aceh 91, Kalsel 85 kasus baru, Papua (73), Papua Barat (71), DIY 67 kasus baru, Sumsel 48 kasus, Sulawesi Tenggara (38), Maluku (37), Sulawesi Barat (25), Lampung (24), Kepulauan Riau (23).

Per hari ini, terdapat 2 provinsi yang sama sekali tidak mencatat penambahan kasus baru, yaitu: Jambi dan Kalimantan Tengah. Sedangkan 7 provinsi mencatat kasus baru di bawah 10 orang.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Zakki Amali