Menuju konten utama
Pramusim Man United 2025/26

Update 17 Pemain ASEAN All Stars vs Man Utd, Siapa Baru Masuk?

Update 17 nama dalam daftar pemain ASEAN All Stars vs Manchester United untuk laga pramusim pada 28 Mei 2025 mendatang. Cek siapa saja yang baru?

Update 17 Pemain ASEAN All Stars vs Man Utd, Siapa Baru Masuk?
ilustrasi sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Manchester United dipastikan bakal menyambangi Asia Tenggara dalam agenda pramusim 2025/2026. Pada kesempatan ini MU akan menggelar laga uji coba melawan ASEAN All Stars di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada 28 Mei 2025.

Laga ini menjadi bagian tur akhir musim Man United, dan akan berlangsung hanya beberapa hari selepas pertandingan penutup kompetisi Liga Inggris (EPL) 2024/2025 kontra Aston Villa di Old Trafford pada 25 Mei 2025.

Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) menunjuk pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, untuk menukangi Tim ASEAN All Stars. Skuad All Stars dihuni para pemain pilihan dari tim-tim ASEAN, termasuk perwakilan Indonesia, Malaysia, Vietnam, Thailand, Brunei, Kamboja, dan lainnya.

Daftar Pemain ASEAN All Star vs Man United: Siapa Baru Masuk?

Sebelum sudah diinformasikan 11 pemain yang dikonfirmasi masuk dalam skuad ASEAN All Stars vs MU. Seiring waktu berdasar update terbaru dikutip dari Seasiagoal sampai saat ini sudah terdapat 17 nama dalam daftar pemain ASEAN All Stars.

Terdapat 6 pemain baru yang dikonfirmasi masuk dalam ASEAN All Stars. Mereka adalah Patiwat Khammai (Thailand/Bangkok United), Haziq Nadzli (Malaysia/Perak), Dominic Tan (Malaysia/Sabah), Nicholas Mickelson (Thailand/OB), Peeradol Chamrasamee (Thailand/Port FC), serta Sergio Aguero (Malaysia/Sri Pahang).

Sementara itu untuk perwakilan Timnas Indonesia terdapat 2 nama pemain belakang, yang sejatinya sudah diumumkan beberapa hari sebelumnya. Mereka adalah Asnawi Mangkualam (Port FC) dan Muhammad Ferarri (Persija).

Dengan demikian pelatih Kim Sang-sik agaknya memiliki kedalaman skuad yang cukup bagus untuk ASEAN All Stars, demi meredam agresivitas serangan Manchester United.

Manchester United

Pemain MU United merayakan gol Alejandro Garnacho (tengah) ke gawang Barnsley dalam laga putaran ketiga Carabao Cup di Old Trafford Manchester Inggris Selasa (17/9/2024). ANTARAFOTO/Mark Cosgrove/News Images/Sipa USA/Reuters Con/foc.

Di posisi kiper terdapat Patiwat Khammai (Thailand/Bangkok United) dan Haziq Nadzli (Malaysia/Perak). Kemudian deretan bek yang sudah tersedia adalah Kan Mo (Kamboja/Visakha), Do Duy Manh (Vietnam/Ha Noi), Dominic Tan (Malaysia/Sabah), Asnawi Mangkualam (Indonesia/Port FC), dan Muhammad Ferarri (Indonesia/Persija Jakarta.

Posisi lini tengah skuad All Stars memiliki Azwan Ali Rahman (Brunei/DPMM), Peeradol Chamrasamee (Thailand/Port FC), ditambah Nguyen Quang Hai dan Nguyen Hoang Duc (Vietnam).

Untuk sektor serangan pelatih Kim Sang-sik dapat menyerahkannya kepada Sergio Aguero (Malaysia/Sri Pahang), Maung Maung Lwin (Myanmar/Lamphun Warriors), Andres Nieto (Kamboja/Phnom Penh Crown), atau Joao Pedro (Timor Leste/Angkor Tiger).

Sementara itu sejumlah pemain kunci Timnas Indonesia termasuk yang tengah berkarier di Eropa, dipastikan absen dari ASEAN All Stars.

Padatnya jadwal pertandingan serta fokus Tim Garuda untuk menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, membuat mereka tidak dapat berpartisipasi dalam laga Pramusim Man United di Asia Tenggara.

Timnas Indonesia tengah mempersiapkan laga krusial yang bakal menentukan langkah Garuda ke Piala Dunia 2026. Pertandingan tersebut adalah laga home kontra China pada 6 Juni, kemudian away melawan Jepang pada 10 Juni 2025.

Berikut updatedaftar pemain ASEAN All Star yang dipersiapkan menghadapai Manchester United, dalam agenda pramusim pada 28 Mei 2025:

Penjaga Gawang

  • Patiwat Khammai (Thailand) - Bangkok United, Thailand
  • Haziq Nadzli (Malaysia) - Perak, Malaysia

Belakang

  • Kan Mo (Kamboja) - Visakha FC, Kamboja
  • Do Duy Manh (Vietnam) - Ha Noi FC, Vietnam
  • Dominic Tan (Malaysia) - Sabah FC, Malaysia
  • Nicholas Mickelson (Thailand) - OB, Denmark
  • Asnawi Mangkualam Bahar (Indonesia) - Port FC, Thailand
  • Muhammad Ferrari (Indonesia) - Persija Jakarta, Indonesia

Tengah

  • Azwan Ali Rahman (Brunei Darussalam) - DPMM FC, Brunei
  • Peeradol Chamrasamee (Thailand) - Port FC, Thailand
  • Nguyen Quang Hai (Vietnam) - Cong An Ha Noi, Vietnam
  • Nguyen Hoang Duc (Vietnam) - Phu Dong Ninh Binh, Vietnam
  • Bounphachan Bounkong (Laos) - Svay Rieng, Kamboja

Depan

  • Maung Maung Lwin (Myanmar) - Lamphun Warriors, Thailand
  • Sergio Aguero (Malaysia) - Sri Pahang, Malaysia
  • Andres Nieto (Kamboja) - Phnom Penh Crown FC, Kamboja
  • Joao Pedro (Timor Leste) - Angkor Tiger, Kamboja

Baca juga artikel terkait PRAMUSIM atau tulisan lainnya dari Satrio Dwi Haryono

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Satrio Dwi Haryono
Penulis: Satrio Dwi Haryono
Editor: Oryza Aditama