Menuju konten utama

Timnas U-19 Indonesia Mainkan Trio Feby-Rafli-Saddil Lawan Yordania

Egy Maulana Vikri tak menjadi starter di laga Timnas U-19 Indonesia vs Yordania.

Timnas U-19 Indonesia Mainkan Trio Feby-Rafli-Saddil Lawan Yordania
Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafrie (kiri) menyalami official Timnas Thailand U-19 seusai pertandingan PSSI 88th U19 International Tournament di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

tirto.id - Tim nasional (Timnas) U-19 Indonesia menurunkan trio Feby Eka Putra, Rafli Mursalim, dan Saddil Ramdani di lini depan dalam laga uji coba kontra Yordania di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (13/10/2018).

Posisi kapten tim berujuk Garuda Nusantara itu masih diemban oleh bek Bhayangkara FC, Nurhidayat Haji Haris.

Adapun Egy Maulana Vikri, gelandang serang Indonesia yang bermain di klub Polandia Lechia Gdansk, duduk di bangku cadangan.

Di bawah mistar, Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri mempercayakan posisi penjaga gawang pada penggawa Persib Bandung, Aqil Savik.

Selain Nurhidayat di belakang, lini pertahanan diperkuat oleh Rifad Marasabessy, Indra Mustafa, dan bek PSMS Medan, Firza Andika.

Sementara di lini tengah, ada gelandang Mitra Kukar Luthfi Kamal yang bakal bahu membahu bersama Syahrian Abimanyu, dan Witan Sulaeman

Berikut ini susunan pemain Timnas U-19 Indonesia kontra Yordania dalam laga uji coba jelang Piala AFC U-19.

Timnas U-19 Indonesia: Aqil Savik (GK); Rifad Marasabessy, Indra Mustafa, Firza Andika, Nurhidayat Haji Haris (kapten); Luthfi Kamal, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Feby Eka Putra, Saddil Ramdani, Rafli Mursalim.

Timnas U-19 Yordania: Waled Issam (GK); DHadi Omar Ahmed, Danial Ahmed Mustafa, Youssef Mohammad; Saif Aldeen Adnan, Omar Hani Ismail, Hamza Fouad Omran, Ahmad Yasen, Moath Youssef; Khaled Radi Kourdi, Mohammad Wael.

Baca juga artikel terkait LAGA PERSAHABATAN atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis