tirto.id - Lolos dengan memuncaki grup mengungguli Swedia di posisi ke dua bukan sesuatu yang luar biasa bagi tim nasional Prancis. Prancis lolos untuk ke 15 kalinya dengan hanya pernah satu kali menjuarai 20 tahun silam pada 1998. Mereka menyudahi edisi 2014 dengan kekalahan tipis atas Jerman di perempat final lewat gol tunggal Matt Hummel.
Di atas kertas Prancis selalu menjadi unggulan. Catatan lima kali semifinal, dua kali final dan sekali juara membuat Prancis tidak bisa diremehkan begitu saja, walau hanya bertengger di peringkat 7 FIFA.
Beban berat ekspektasi berada di pundak Didier Deschamps. Pelatih yang pernah menjuarai Piala Dunia sebagai pemain dan kapten Prancis ini tentu ingin mensejajarkan diri dengan Zagallo maupun Beckenbauer. Menjuarai Piala Dunia sebagai pemain maupun pelatih. Bayang-bayang kegagalan di final Euro 2016 tentu menghantui Deschamps. Namun lewat materi pemain yang dijuluki generasi emas ini, tentu Deschamps ingin menguangi kesuksesannya pada 1998.
Dari sekian banyak talenta berbakat tim nasional Prancis, Antoine Griezmann adalah andalan lini depan bagi Deschamps. Menjuarai Europa League 2017/2018 dan mencetak 25 gol serta 15 asisst di level klub menjadi modal penting untuk Griezmann di Rusia nanti. Sebagai topskor di Euro 2016 lalu, Griezmann bisa jadi akan mengulangi performa gemilangnya itu.
Namun Prancis tak hanya Griezmann, nama-nama seperti Pogba, Mbappe, Kante dan tentunya sang kapten Hugo Lloris akan memiliki peran masing-masing demi kemenangan tim di setiap laga.
Berikut daftar pemain Prancis di Piala Dunia 2018 Rusia
Kiper: Alphonse Areola (PSG), Hugo Llorisb(Tottenham), Steve Mandanda (Marseille)
Bek: Lucas Hernandez (Atletico Madrid), Presnel Kimpembe (PSG), Benjamin Mendy (Man. City), Benjamin Pavard (VfB Stuttgart), Adil Rami (Marseille), Djibril Sidibe (AS Monaco), Samuel Umtiti (Barxelona), Raphael Varane (Real Madrid)
Gelandang: N'Golo Kante (Chelsea), Blaise Matuidi (Juventus), Steven N'Zonzi (Sevilla), Paul Pogba (Man. United), Corentin Tolisso (Bayern Munich), Ousmane Dembele (Barcelona), Nabil Fekir (Lyon)
Penyerang: Olivier Giroud (Chelsea), Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Thomas Lemar (AS Monaco), Kylian Mbappe (PSG), Florian Thauvin (Marseille)
Editor: Gilang Ramadhan