tirto.id - Film The Green Hornet akan tayang dalam program Bioskop Trans TV, Senin (13/4/2020) malam ini, pukul 21.00 WIB.
Film bergenre laga komedi ini adalah karya dari sutradara Michel Gondry serta penulis skenario Seth Rogen dan Evan Goldberg. Berada dalam naungan produksi Columbia Pictures, The Green Hornet telah dirilis dengan format RealD Cinema dan IMAX 3D.
The Green Hornet adalah nama karakter berdasarkan judul serta karakter sama pada sebuah program radio Amerika pada tahun 1936 yang diinisiasi George W. Trendle dan Fran Striker.
Program The Green Hornet tersebut berhasil mendulang kesuksesan dan telah muncul ke dalam bentuk komik, serial film, serta serial televisi pada tahun 1940-an.
Film berdurasi 119 menit dan tayang perdana pada 10 Januari 2011 ini berhasil memperoleh pendapatan lebih dari 227 dolar AS dari catatan Box Office Mojo, di mana dari jumlah tersebut, sebanyak 129 juta dolar AS berasal dari penayangan secara internasional.
Film The Green Hornet mendapat skor 44 persen dan penonton 43 persen di situs Rotten Tomatoes.Sementara itu nilai 5,8 dari 10 diberikan oleh IMDb.
Sinopsis The Green Hornet
Britt Reid (Seth Rogen) adalah seorang putra dari James Reid (Tom Wilkinson), seorang pengusaha media ternama di Los Angeles. Keduanya memiliki hubungan yang terasing sampai James meninggal.
Namun, Britt tak menyangka dirinya bakal menjadi pewaris perusahaan sang ayah dengan banyak tanggung jawab. Setelah pemakaman James, Britt justru memecat staf yang biasa membantu ayahnya.
Kemudian ia mempekerjakan teman James, Kato (Jay Chou) sebagai asistennya. Kato adalah seorang mekanik, serta seniman bela diri yang pernah bekerja di perusahaan James.
Karena keahlian mekaniknya, Kato menciptakan karakter Green Hornet yang dimodali senjata ampuh yang akan memerangi ketidakadilan di lingkungan Los Angeles. Kato dan Green Hornet berkolaborasi demi menumpas kebenaran.
Dengan bantuan sekretarisnya, Lenore Case (Cameron Diaz), keduanya cepat mendapatkan popularitas dan menjadi pembicaraan di mana-mana.
Keberhasilan keduanya juga diketahui para penjahat, sehingga banyak yang merasa gentar saat mendengar nama mereka.
Di sisi lain, pihak kepolian juga merasa 'terganggu' dengan kehadiran The Green Hornet, karena hal itu membuat polisi merasa dilecehkan sebagai penegak hukum yang seolah-olah tidak bisa membasmi kejahatan di wilayahnya.
Hingga akhirnya, Green Hornet dan Kato bertemu dengan Benjamin Chudnofsky (Christoph Waltz), mafia narkotika asal Rusia.
Chudnofsky kemudian merancang skenario untuk mempermalukan dan menghabisi duo ini selamanya.
Mampukah Green Hornet dan Kato menghadapi permasalahan yang mengincar mereka? Saksikan keseruannya di Trans TV malam ini.
-----------------------------------
Jadwal tayang film menyesuaikan masing-masing stasiun televisi. Waktu tayang dan judul film dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Editor: Agung DH