Menuju konten utama

Sinopsis The Boy: Siapa Sebenarnya Boneka Porselen Bernama Brahms?

Sinopsis film horor The Boy: siapa sebenarnya sosok di balik boneka porselen bernama Brahms?

Sinopsis The Boy: Siapa Sebenarnya Boneka Porselen Bernama Brahms?
Film The Boy 2016. youtube/STX Entertainment

tirto.id - The Boy merupakan film bergenre horor yang berada dalam arahan sutradara William Brent Bell dan ditulis oleh Stacey Menear. Film ini dibintangi oleh Lauren Cohan dan Rupert Evans.

Film ini adalah produksi bersama internasional antara Cina dan Amerika Serikat. Proses syutingnya dimulai pada 10 Maret 2015, di Victoria, British Columbia.

The Boy dirilis di Amerika Serikat pada 22 Januari 2016, oleh STXfilms. Sekuelnya, Brahms: The Boy II, dirilis pada 21 Februari 2020.

Berdasarkan catatan Box Office Mojo, film berdurasi 97 menit ini berhasil meraup 74 juta dolar AS di seluruh dunia dengan anggaran 10 juta dolar AS.

Di Rotten Tomatoes, film ini memegang peringkat persetujuan 30 persen berdasarkan 61 ulasan dan skor penonton sebesar 38 persen. Sedangkan situs IMDb memberi film The Boy skor 6 dari 10 berdasarkan pada 77.794 penilai.

Sinopsis The Boy

Greta Evans (Lauren Cohan), seorang wanita Amerika dari Montana, dipekerjakan sebagai pengasuh oleh suami istri kaya raya Tuan dan Nyonya Heelshires (Jim Norton dan Diana Hardcastle).

Setelah tiba di kota kecil di Inggris, pasangan lansia itu menunjukkan kepada Greta tanggung jawabnya: yakni mengurus boneka porselen bernama Brahms yang mereka perlakukan seperti putranya sendiri.

Mereka kemudian menutup pintu di belakang agar dapat bertanya kepada Brahms apakah dia menginginkan Greta sebagai pengasuh anak.

Pasangan tua itu lalu keluar dan mengatakan bahwa Brahms setuju meskipun telah "menolak" banyak babysitter sebelumnya.

Keesokan harinya, pasangan itu melatih Greta untuk mengurus Brahms dan rumah mereka, meninggalkan daftar peraturan yang harus diikuti, lalu pergi untuk liburan.

Aturannya termasuk berbicara lebih keras dari biasanya saat membaca buku untuk Brahms, meninggalkan makanan di atas meja dan tidak membuangnya. Ini juga termasuk menyiapkan perangkap tikus.

Awalnya, Greta mengabaikan aturan tentang boneka itu dan menjalani rutinitasnya sendiri.

Dia secara teratur menelepon saudara perempuannya Sandy (Stephanie Lemelin), yang mengatakan kepadanya bahwa mantan pacarnya yang kasar, Cole (Ben Robson), berusaha mencari tahu di mana dia berada.

Greta pun mengabaikan aturan yang diberikan keluarga Heelshires, hal-hal aneh mulai terjadi, dan kehadiran yang tidak berwujud namun tidak menyenangkan tampaknya menghantui di setiap sudut rumah itu.

Apakah Greta mulai kehilangan pegangannya pada kenyataan? Pada akhirnya, apa rahasia tersembunyi dari keluarga Heelshire?

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Dhita Koesno

tirto.id - Film
Penulis: Dhita Koesno
Editor: Agung DH