Menuju konten utama

Sinopsis The Avengers yang Tayang di Global TV Malam Ini

Film Marvel berjudul The Avengers akan tayang di Bioskop Global TV malam ini.

Sinopsis The Avengers yang Tayang di Global TV Malam Ini
Logo Avengers. AP / Yong Teck Lim

tirto.id - The Avengers, film tentang berkumpulnya para superhero, akan tayang di stasiun televisi Global TV pada Sabtu (27/3/2019) pukul 21.00 WIB (jadwal bisa berubah).

Supreme Headquarters, International Espionage, Law-Enforcement Division (S.H.I.E.L.D), salah satu divisi militer Amerika pimpinan Nick Furry (Samuel L. Jackson), melakukan sebuah penelitian kepada kristal Tesseract.

Sayangnya, kekuatan Tesseract diketahui oleh Loki (Tom Hiddleston), makhluk dari planet Asgard yang berniat jahat.

Loki berniat menguasai Bumi. Dengan menggunakan kekuatan Tesseract, Loki bisa sampai di Bumi dan menuju ke markas S.H.I.E.L.D.

Para penghuni planet Asgard memang memiliki kekuatan lebih di banding manusia biasa di Bumi. Jadi bukan hal yang sulit untuk Loki membuat onar. Bahkan dengan alat ajaibnya, Loki bisa memperbudak bawahan Furry.

Mengetahui keadaan yang darurat, Furry meminta bantuan para superhero yang memiliki kekuatan lebih dari manusia biasa. Mereka adalah Iron Man alias Tony Stark (Robert Downey Jr.), Captain Amerika alias Steve Rogers (Chris Evans), Thor (Chris Hemsworth), Black Widow alias Natasha Romanoff (Scarlett Johansson), Hulk alias Bruce Banner (Mark Ruffalo) dan Hawkeye alias Clint Barton (Jeremy Renner).

Film karya sutradara dan penulis Joss Whedon ini tayang perdana pada 4 Mei 2012. Berdurasi 142 menit, The Avengers berada dalam naungan studio produksi Walt Disney Pictures.

Selama penayangannya, Box Office Mojo mencatat pendapatan film ini lebih dari 1,5 miliar dolar AS. Sejumlah 895 juta dolar AS di antaranya berasal dari penayangan secara internasional.

Situs Rotten Tomatoes memberi skor 92 persen. Sementara penonton memberi skor 91 persen. Situs IMDb memberi skor 8,1 dari 10.

Marvel’s The Avengers merupakan seri pertama dari empat film Avengers. Seri pamungkas seri ini, Avengers: Endgame, rilis di bioskop-bioskop Indonesia sejak 24 April 2019 lalu.

Mengutip The Wrap, dalam hari pertama penayangan, Avengers: Endgame telah meraup pendapatan lebih dari 169 juta dolar AS. Sebesar 107,5 juta dolar AS berasal dari Cina yang membuka penayangan film termasuk pada tengah malam.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora