Menuju konten utama

Sinopsis Say I Love You, Film Faozan Rizal yang Rilis Hari Ini

Sinopsis film Say I Love You yang tayang mulai hari ini.

Sinopsis Say I Love You, Film Faozan Rizal yang Rilis Hari Ini
Poster film Say I Love You. Instagram/sayiloveyoumovie

tirto.id - Say I Love You, film yang bencerita tentang kehidupan anak-anak Sekolah Menengah Atas (SMA) rilis hari ini, Kamis (4/7/2019).

Sekolah tempat Sheren (Dinda Hauw) jauh dari hingar bingar kota. Di sekolah itu, Sheren berjuang mengejar mimpinya. Sheren adalah seorang yang energik, penuh ide dan penuh harapan.

Namun, tak semua anak berjuang seperti Sheren. Banyak siswa yang malas, bandel dan pelanggar aturan. Sudah beberapa guru yang berhenti karena tidak kuat.

Bersama dengan Sayydah, Olfa, Yohana, dan Ridwan, Sheren mencoba membangun kembali reputasi sekolah mereka sehingga sekolah lain tidak akan meremehkan mereka

Say I Love You, film yang terinspirasi dari SMA Selamat Pagi Indonesia (SPI) di Batu, Malang ini merupakan karya sutradara Faozan Rizal serta penulis naskah Alim Sudio dan Endik Koeswoyo. Berdurasi 106 menit, Say I Love You berada dalam naungan studio produksi Multi Buana Kreasindo.

Aktor dan aktris yang bergabung dalam film ini yaitu Verdi Solaiman, Dinda Hauw, Alvaro Maldini Siregar, Rachel Amanda, Teuku Ryzki, Nadira Octova, Shenina Cinnamon, Ashilla Zahrantiara, Olda Lidya dan Butet Kertarejasa.

Melansir Antara, Faozan menyatakan walaupun romantisme dan adegan haru merupakan hal yang membuat penonton senang, unsur inspirasi dan motivasi merupakan hal yang dikedepankan.

Selain Say I Love You, Faozan juga merupakan sutradara Habibi dan Ainun (2012), Fugu, a Sushi Tale (2009), Aries, a Poem for Katia (2004) dan Yasujiro Journey (2004).

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora