tirto.id - Memasuki Juli 2019, sederet film bakal dirilis mulai dari Spider-Man: Far From Home hingga Fast and Furious Presents: Hobbs and Shaw.
Film tentang anjing Bailey berjudul A Dog's Journey juga rilis Juli ini. Ada juga film remake The Lion King 2019 hingga film Indonesia seperti Say I Love You.
Berikut sinopsis flm yang rilis 2019:
Spider-Man: Far From Home
Dalam film besutan Jon Watts ini, Spider-Man atau Peter Parker (Tom Holland) sibuk membantu kepolisian New York menumpas kejahatan.
Usai membantu para polisi New York, Peter Parker berencana untuk liburan bersama teman-teman ke Eropa.
Parker memutuskan tidak membawa kostumnya saat ia melakukan perjalanan dengan teman-teman sekolahnya, MJ (Zendaya), Ned (Jacob Batalon), Betty (Beras Angourie) dan Flash (Tony Revolori).
Liburan Parker dan kawan-kawan "rusak" oleh ancaman teror yang menyerang kota-kota di bumi.
Nick Fury (Samuel L. Jackson) berusaha menghubungi Parker untuk memberi informasi terkait ancaman baru di Eropa, sayangnya Parker tak ingin menanggapi telepon dari Nick Fury.
Spider-Man: Far From Home bakal tayang di bioskop Tanah Air mulai 3 Juli 2019.
Anak Muda Palsu
Film besutan Ihdar Nur ini bercerita empat orang mahasiswa semester akhir di Universitas Hasanuddin galau memikirkan kuliah mereka yang tak kunjung selesai.
Mereka adalah Tumming, Abu, Illank (Reo Ramadhan) dan Darwis (Hisyam Hamsir). Meski berbeda-beda Fakultas tapi tinggal di tempat kos yang sama.
Bersahabat sejak mahasiswa baru, mereka berjanji untuk wisuda bersama-sama. Bukan perkara mudah untuk bisa menyelesaikan kuliah tepat waktu.
"Susah masuknya, lebih susah lagi keluarnya," begitu ungkapan mereka. Belum lagi persoalan di tempat kos. Tumming dan kawan-kawan harus menghadapi ibu kos (Luna Vidya) yang super galak.
Film Anak Muda Palsuini bakal tayang mulai 4 Juli 2019 di bioskop Tanah Air.
A Dog's Journey
Persahabatan sejati kekal selamanya. Dalam A Dog's Journey sekuel dari A Dog's Purpose film box office yang amat mengharukan, Bailey si anjing kesayangan menemukan takdirnya yang baru dan membuat ikatan tak terpatahkan.
Hal itu juga yang menuntun Bailey serta orang-orang yang dicintainya ke tempat-tempat yang tidak pernah terbayangkan.
Bailey (disuarakan oleh Josh Gad) menjalani kehidupan yang nyaman di pertanian bersama sahabatnya, Ethan (Dennis Quaid) dan istri Ethan Hannah (Marg Helgenberger) di Michigan.
Dia bahkan memiliki teman bermain baru, Cucu dari Ethan dan Hannah, CJ. Masalah muncul saat ibu CJ, Gloria (Betty Gilpin) memutuskan untuk mengambil CJ.
Saat jiwa Bailey bersiap untuk kehidupan yang baru, ia berjanji kepada Ethan untuk menemukan CJ dan melindunginya dengan cara apa pun.
Fast and Furious Presents: Hobbs and Shaw
Hobbs & Shaw merupakan film Fast & Furious pertama tanpa Vin Diesel. Film besutan David Leitch ini bakal tayang mulai 31 Juli 2019 di bioskop Tanah Air.
Trailer pertama Hobbs & Shaw memperkenalkan kembali dua karakter Fast & Furious, Luke Hobbs (Dwayne Johnson) dan Deckard Shaw (Jason Statham).
Luke Hobbs dan Deckard Shaw bekerja sama untuk mengalahkan penjahat baru yang diperankan oleh Idris Elba. Ide pembuatan film spin-off ini berasal dari Chris Morgan yang juga menjadi penulis dalam film ini.
The Lion King 2019
The Lion King akan tayang Juli 2019 ini merupakan versi live action dari film kartun Lion King 1994 yang sebelumnya dalam bentuk animasi 2D.
Seperti halnya The Jungle Book tahun lalu, tidak banyak perubahan pada alur ceritanya. Dalam trialernya ditunjukkan bagaimana adegan per adegan dari film sebelumnya dibuat menjadi live-action.
James Earl Jones, Hans Zimmer, dan Elton John juga masih terlibat dalam penggarapan film baru ini yang sebelumnya mereka terlibat dalam pembuatan film pertama pada tahun 1994 yaitu masing-masing, sebagai suara Mufasa, komposer film, dan penulis lagu.
Film ini akan tetap mengisahkan petualangan Simba menjadi raja hutan. Simba yang telah kehilangan ayahnya, Mufasa karena dibunuh.
Ia dirawat oleh Meerkat dan seekor Babi. Suatu saat Simba bertemu dengan Nala, teman masa kecilnya. Ia kemudian diminta untuk kembali guna melawan Scar, paman Simba.
The Lion King 2019 tayang mulai 19 Juli di AS. Belum ada jadwal rilis resmi untuk penayangan di Indonesia.
Editor: Agung DH