Menuju konten utama

Sinopsis Rush di Bioskop Trans TV, Film Rivalitas Dua Pembalap F1

Sinopsis Rush tentang dua pembalap Formula 1 yang saling bersaing. Nonton di Bioskop Trans TV malam ini pukul 21.00 WIB.

Sinopsis Rush di Bioskop Trans TV, Film Rivalitas Dua Pembalap F1
Daniel Brühl and Chris Hemsworth in Rush (2013). imdb/Jaap Buitendijk - © 2013 - Universal Pictures

tirto.id - Diangkat dari kisah nyata dua pembalap Formula 1, film Rush (2013), dijadwalkan akan tayang di Bioskop Trans TV, Kamis (2/1/2020), pukul 21.00 WIB.

Rush berkisah mengenai dua orang pembalap Formula 1 yang saling bersaing dan menjadi rival, James Hunt (Chris Hemsworth) dan Niki Lauda (Daniel Bruhl). Persaingan tersebut terjadi pada musim balap tahun 1976 dengan durasi 123 menit atau 2 jam 3 menit.

Selain Chris Hemsworth dan Daniel Bruhl, ada pula Olivia Wilde, Alexandra Maria Lara, dan Pierfrancesco Favino yang turut membintangi film tersebut. Diarahkan oleh Ron Howard, Rush mendapatkan penilaian 8.1/10 di laman IMDb dan nilai 75 dari laman metacritic. Sementara, situs rottentomatoes menilai film tersebut sebesar 88% .

Universal Studios menjadi rumah produksi yang menaungi pembuatan film tersebut. Dilansir dari laman The Number, Rush mendapatkan pendapatan lebih dari 98,2 juta dolar AS. Film tersebut tayang perdana di Amerika pada 27 September 2013.

Keberhasilan Howard dalam mengarahkan film tersebut dapat dilihat dari banyaknya penghargaan yang diperoleh. Rush masuk dalam 65 nominasi ajang award film dan memenangkan 6 buah piala di antaranya adalah Best Editing di BAFTA Film Award 2014 dan Best Drama TV Spot di Golden Trailer Awards 2014.

Sinopsis Rush (2013)

James Hunt (Chris Hemsworth) merupakan pembalap Formula 3 yang tidak tertandingi. Ia tidak pernah memiliki mimpi untuk masuk dalam ajang Formula 1 karena tidak memiliki modal untuk mendapatkannya. Ia hanya mengandalkan nyali dan kemampuannya.

Niki Lauda (Daniel Bruhl) adalah pembalap pendatang baru. Lauda merupakan keturunan pebisnis kaya raya dan mampu mengalahkan Hunt di ajang Formula 3. Akibatnya, Hunt merasa tersaingi dan bertekad untuk mengalahkan Lauda.

Kemenangan demi kemenangan di ajang Formula 3 telah di dapatkan oleh Lauda. Bosan, ia kemudian bertekad untuk mengikuti ajang Formula 1 yang lebih menantang. Ia bergabung dalam tim Ferrari di ajang Formula 1. Mendengar hal tersebut, Hunt memutuskan untuk mengikuti Formula 1 dengan bergabung dengan tim McLauren.

Semenjak hal tersebut, mereka menjadi rival yang saling bersaing untuk mendapatkan gelar juara Formula 1. Mereka berdua sering kali mendominasi podium kemenangan di setiap ajang kejuaraan.

Persaingan mereka sempat terhenti karena Lauda yang mengalami kecelakaan di ajang Grand Prix Jerman di Nurbunging Nordschleife. Ia tergelincir saat berlomba di bawah hujan lebat. Ia masuk rumah sakit dan dirawat dalam kurun waktu yang lama.

Selama di rumah sakit, Lauda melihat Hunt menang di berbagai arena balap. Ia melihat hal itu sebagai motivasi besar dan kembali ke Formula 1 untuk mengalahkan Hunt. Persaingan keduanya kembali terjadi.

Berikut trailer film Rush:

Baca juga artikel terkait FILM HOLLYWOOD atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Film
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Ibnu Azis