tirto.id - Sinetron India, Meri Durga episode 100 tayang di stasiun televisi ANTV pada Selasa (7/7/2020) pukul 12.30 WIB.
Sinetron ini tayang dari hari Senin-Minggu pada jam yang sama. Penayangan sinetron ini bisa berubah sewaktu-waktu.
Meri Durga berada dalam arahan sutradara Ravindra Gautam serta penulis naskah Lakshmi Jaikumar, Pankhuri Jain, dan Raghuvir Shekhawat.
Adapun para pemain yang bergabung di antaranya Vicky Ahuja, Srishti Jain, Paras Kalnawat, Raj Sharnagat, Akshay Choudhary, Urfi, dan Advait. Serial ini berjumlah 385 episode.
Sinopsis Meri Durga Episode 100
Setelah mendapat kesaksian dari beberapa orang, Prince akhirnya tahu apabila Durga tidak curang. Durga tidak pernah menggunakan obat dalam pertandingan lari.
Dia sangat menyesal bahwa dahulu pernah memusuhi Durga karena itu. Prince juga marah pada Arti. Dia memutuskan persahabatan dengan Arti.
Kini Prince akan berbalik arah, dia akan meminta maaf pada Durga. Dia juga memberi tahu banyak orang bahwa Durga bukanlah orang yang curang.
Prince membujuk Durga dengan banyak cara, mulai dari kembang api bertuliskan “Maafkan Aku Durga” sampai berakting seperti Charlie Chaplin di kampus.
Sembari meminta maaf, Prince juga berusaha untuk mencari tahu orang yang menjebak Durga lima tahun lalu dalam lomba lari. Sampai saat ini Prince belum tau apabila pelakunya adalah ayahnya sendiri.
Sementara itu, Rana telah pergi dari gudang tempat tinggalnya. Selama lima tahun, Arti dan ayah Prince menyekap Rana di gudang.
Mereka mencari ponsel Rana yang berisi bukti perbuatan jahat Arti dan ayah Prince. Rana tidak mengingat banyak hal, termasuk ponsel yang berisi bukti.
Sejak Rana meninggalkan gudang, ayah Prince terus mencarinya. Apabila bukti itu bocor, maka kedudukan ayah Prince sebagai pejabat bisa terancam.
Rana saat ini berada di rumah Durga. Dia belum mengingat wajah Durga atau orang yang berada di rumah itu.
Durga juga tidak mengaku tentang diri dan keluarganya. Dia hanya ingin menyembuhkan Rana secara perlahan dan mulai berlatih lari.
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yandri Daniel Damaledo