tirto.id - Men in Black II, film tentang alien yang berambisi menjadi penguasa alam semesta, akan tayang di stasiun televisi Global TV pada Senin (15/4/2019) pukul 23.00 WIB (jadwal bisa berubah).
Sinopsis film Men in Black II bercerita soal Sarleena (Lara Flynn Boyle), alien yang hidup di planet Kloythian yang mempunyai ambisi yaitu menjadi alien terkuat di alam semesta.
Untuk melancarkan ambisinya, dia harus mendapatkan Light of Zartha, benda yang memiliki kekuatan maha dasyat. Setelah mencari berbagai informasi, diketahui bahwa benda tersebut berada di planet bernama Bumi.
Berangkatlah Sarleena menuju ke Bumi dengan menggunakan pesawat. Sesampainya di Bumi, ternyata ukuran Sarleena dan pesawatnya sangat kecil.
Namun setelah dia melihat sebuah majalah, Sarleena memperlihatkan kekuatannya dengan berubah menjadi seorang model yang cantik dan seksi seperti di dalam majalah.
Tidak ada yang menyangka bahwa Sarleena adalah alien. Dia langsung menjalankan misinya mencari Light of Zartha.
Kemudian Sarleena mengunjungi warung pizza yang dijaga oleh alien yang menyamar sebagai manusia. Alien penjaga warung memberi tahu letak Light of Zartha. Bukannya berterima kasih, Sarleena malah membunuh alien yang memberikan informasi tersebut.
Kematian alien tersebut mencuri perhatian organisasi Men in Black untuk menyelidiki lebih lanjut.
Agen J (Will Smith), salah satu anggota Men in Black, mengetahui bahwa pembunuhan alien tersebut terkait dengan Light of Zartha. Agar pembongkaran perkara semakin lancar, Agen J memanggil Agen K (Tommy Lee Jones), seniornya terdahulu untuk kembali membantu. Agen K pernah berhubungan dengan Light of Zartha.
Namun kendala muncul. Setelah pensiun, memori Agen K tentang Men in Black sudah dihapus semua. Hal itu untuk menjaga kerahasiaan Men in Black.
Film karya sutradara Barry Sonnenfeld serta penulis Barry Fanaro dan Robert Gordon ini tayang perdana pada 6 September 2002. Berdurasi 88 menit, Men in Black II berada dalam naungan studio produksi Columbia Pictures.
Selama penayangannya, Box Office Mojo mencatat pendapatan film ini lebih dari 441 juta dolar AS. Sejumlah 251 juta dolar AS di antaranya berasal dari penayangan secara internasional.
Situs Rotten Tomatoes memberi skor 39 persen. Sementara penonton memberi skor 45 persen. Situs IMDb memberi skor 6,1 dari 10.
Sampai saat ini, Men in Black sudah memiliki tiga seri. Men in Black International, seri keempat film ini akan tayang pada bulan Juni mendatang.
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora