Menuju konten utama

Sinopsis Lara Croft: Tomb Raider yang Tayang di Trans TV Malam Ini

Lara Croft: Tomb Raider, film tentang perebutan benda misterius pengatur waktu, akan tayang di Trans TV Jumat (19/43/19) malam ini pukul 21.30 WIB.

Sinopsis Lara Croft: Tomb Raider yang Tayang di Trans TV Malam Ini
Angelina Jolie and Simon West in Lara Croft: Tomb Raider (2001). FOTO/imdb

tirto.id - Lara Croft: Tomb Raider, film tentang perebutan benda misterius pengatur waktu, akan tayang di Trans TV Jumat (19/4/19) malam ini pukul 21.30 WIB. Tokoh utama film tersebut adalah Lady Lara Croft (Angelina Jolie). Dalam film, dia merupakan anak dari Lord Henshingly Croft yang berprofesi sebagai arkeolog.

Suatu ketika ayahnya sedang berpetualang untuk sebuah ekspedisi. Lara Croft sangat terpukul saat kemudian ada kabar bahwa ayahnya menghilang.

Sejak saat itu, dia terobsesi untuk menjadi seorang arkeolog seperti ayahnya. Dia suka mencari barang-barang kuno dan bersejarah untuk koleksinya. Selain mengumpulkan koleksi, hobi tersebut juga sebagai pemuas hasrat petualangannya. Hal itu juga yang membuat Croft mendapat julukan “Tomb Raider.”

Di sisi lain, Powell (Ian Glen) merupakan sosok yang haus kekuasaan. Segala hal dihalalkan Powell dalam menggapai yang dia inginkan. Dalam mencapai segala ambisinya, Powell dibantu oleh orang kepercayaannya bernama Pimms (Julian Rhind Thut).

Suatu ketika, Powell yang juga bagian organisasi iluminati ingin mendapat sebuah benda yang memiliki kekuatan besar. Benda tersebut hanya bisa dibuka menggunakan sebuah kunci. Apabila benda yang ada di dalamnya dia miliki, maka dia bisa mengendalikan waktu.

Namun selain harus membuka dengan sebuah kunci, kekuatan mengendalikan waktu hanya bisa dilakukan saat planet-planet sedang sejajar. Kesejajaran planet-planet terjadi 5000 tahun sekali, atau saat ini.

Setelah informasi digali, kunci yang dicari para iluminati ternyata berada di tempat Lara Croft. Kunci tersebut lantas berhasil dicuri oleh Powell dan Pimms.

Mengetahui pencurian kunci, terlebih untuk penyalahgunaan kekuatan, Croft tidak tinggal diam dan berniat mencegah ambisi buruk Powell.

Film karya sutradara Simon West serta penulis Mike Werb, Patrick Massett, John Zinman, Simon West, dan Michael Colleary ini pertama kali tayang perdana pada 15 Juni 2001. Berdurasi 93 menit, Lara Croft: Tomb Raider berada dalam naungan studio produksi Paramount Pictures.

Selama penayangannya, Box Office Mojo mencatat pendapatan film ini lebih dari 274 juta dolar Amerika Serikat (AS). Sejumlah 143 juta dolar AS di antaranya berasal dari penayangan secara internasional.

Situs Rotten Tomatoes memberi skor 20 persen, sementara penonton memberi skor 47 persen. Sedangkan IMDb memberi skor 5,8 dari 10. (https://www.imdb.com/title/tt0146316/).

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan