Menuju konten utama

Sinopsis Kickboxer Vegeance Bioskop Trans TV: Pembalasan Kematian

Sinopsis film Kickboxer: Vegeance tayang di Bioskop Trans TV malam ini pukul 23.30 WIB.

Sinopsis Kickboxer Vegeance Bioskop Trans TV: Pembalasan Kematian
Poster Film Kickboxer Vengeance. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Malam ini, Sabtu, 14 Agustus 2021, acara Bioskop Trans TV akan memutar film Kickboxer: Vegeance. Jika tak ada perubahan jadwal, film ini akan mulai diputar pukul 23.30 WIB.

Kickboxer: Vegeance merupakan film keenam dari seri film Hollywood berjudul Kickboxer. Seri film tersebut pertama kali rilis pada 1989 silam.

Sampai sekarang, seri Kickboxer telah mengeluarkan tujuh film. Sedangkan, film kedelapan yang berjudul Kickboxer: Armageddon dikabarkan tengah dalam masa produksi. Kickboxer merupakan film yang berfokus pada seni beladiri Muay Thai.

Kickboxer: Vegeance merupakan film hasil arahan sutradara John Stockwell. Sedangkan, naskah film ini ditulis oleh Dimitri Logothetis dan Jim McGrath.

Aktor laga kawakan, Jean-Claude Van Damme, masih terlibat dalam rangkaian seri film ini. Dalam Kickboxer: Vegeance, Van Damme beradu akting dengan aktor laga lain macam Dave Bautista, Alain Moussi, Gina Carano, Sara Malakul Lane, dan deretan aktor lainnya.

Di situs agregator kritik film, Rotten Tomatoes film ini mendapat skor 41 persen tomatometer dan 43 persen skor audience. Sedangkan di situs IMDb, film berdurasi 90 menit ini mendapat skor 4.9 dari 10 poin.

Sinopsis Kickboxer: Vegeance

Eric (Daren Shahlavi) dan Kurt (Alain Moussi) merupakan kakak beradik dari Vanice yang terkenal dengan seni beladirinya. Sang kakak, Eric, merupakan atlet beladiri.

Suatu ketika, Eric mendapatkan undangan dalam pertarungan beladiri di Thailand. Eric tak mau menyia-nyiakannya, ia terima tawaran tersebut dan mengajak serta Kurt untuk menonton.

Pertarungan di Thailand mengharuskan Eric untuk bertanding dengan ahli Muay Thai bernama Thong Po (Dave Bautista).

Thong Po merupakan ahli beladiri yang ganas dan berdarah dingin, ia tak kenal ampun saat mengalahkan musuhnya dalam ring.

Pertarungan antara Eric dan Thong Po itu ternyata berujung tragedi. Eric mendapatkan luka yang fatal dan meninggal setelah itu.

Sang adik, Kurt, yang melihat tragedi tersebut menjadi murka dan menaruh dendam pada Thong Po. Namun Kurt bukan atlet seperti kakaknya, ia tahu tak dapat berbuat apa-apa selain membawa pulang jasad kakaknya.

Sampai di rumah, dendam Kurt masih ia simpan dalam-dalam. Ia berniat membalas kematian kakaknya.

Kurt kemudian datang ke guru beladiri kakaknya, Master Durand (Jean-Claude Van Damme). Ia memohon pada Master Durand untuk mengajarinya beladiri.

Master Durand awalnya tak mau mengajari Kurt. Ia menilai Kurt tidak memiliki bakat menjadi atlet beladiri. Keinginan Kurt untuk membalaskan dendam pada Thong Po dilihat Durand sebagai hal yang sia-sia.

Akan tetapi, Kurt tetap memohon. Kegigihan Kurt membuat Master Durand luluh. Ia mengajari Kurt beladiri.

Tak disangka, Kurt ternyata memiliki kegigihan yang dibutuhkan ahli beladiri. Master Durand melihat bakat yang sebelumnya tak terlihat sama sekali dalam diri Kurt.

Meski telah menyelesaikan latihan dan ujian yang diberikan Master Durand, Kurt masih harus melakukan banyak pertandingan sebelum bisa bertanding dengan Thong Po.

Apakah Kurt mampu membalaskan dendam kakaknya? Simak selengkapnya dalam film Kickboxer: Vegeance.

Trailer Kickboxer: Vegeance

Baca juga artikel terkait BIOSKOP TRANS TV atau tulisan lainnya dari Rizal Amril Yahya

tirto.id - Film
Kontributor: Rizal Amril Yahya
Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Alexander Haryanto