Menuju konten utama

Sinopsis Film The Family (Malavita), Bioskop TransTV Hari Ini 2 Jan

Sinopsis Malavita (The Family) secara garis besar mengenai pertikaian antar-mafia. Film garapan Luc Besson ini dirilis pada 2013.

Sinopsis Film The Family (Malavita), Bioskop TransTV Hari Ini 2 Jan
Poster Film Malavita (The Family). wikimedia commons/fair use

tirto.id - Film The Family (Malavita) yang diadaptasi dari novel Prancis karya Tonino Benacquista yang punya judul sama, dijadwalkan tayang di Bioskop Trans TV pada, Sabtu (2/1/2021) pukul 23.00 WIB.

The Family disutradarai oleh Luc Besson dan menceritakan kehidupan keluarga dari seorang mafia yang sedang menjalani program perlindungan saksi untuk tindak kejahatan.

Dengan durasi tayang selama 111 menit, film ini akan menyuguhkan beberapa aksi peran dari artis ternama seperti Robert De Niro, Michelle Pferffer, Tomy Lee Jones, Dianna Agron, serta John D’Leo.

Melihat pendapatan dari penayangannya yang sebesar 78,4 juta dolar AS, atau lebih dari dua kali lipat modal produksi (30 juta dolar AS), film yang didistribusikan oleh EuropaCorp Distribution ini layak layak disebut cukup sukses.

Menurut situs Rottentomatoes, The Family yang rilis resmi pada tahun 2013 ini mendapatkan skor 28 persen dan 41 persen dari penontonnya. Sedangkan, IMDb memberikan nilai 6,3 dari 10 untuk The Family, berdasarkan penilaian dari 110,216 pengunjung situs tersebut.

Sinopsis The Family (Malavita)

Kisah The Family (Malavita) berawal dari seorang pemimpin mafia, Giovanni Manzoni (Robbert De Niro), yang melaporkan musuh utamanya dari sindikat mafia lain, yakni Don Luchese (Stan Carp), kepada polisi. Laporan diajukan usai Giovanni hampir tewas saat diserang bersama keluarganya.

Setelah itu, Giovanni disuruh mengikuti program perlindungan saksi yang harus memindahkan tempat tinggalnya di sebuah desa kecil di Normandia. Ia hidup dengan diawasi Agen FBI, Robert Stansfield (Tomy Lee Jones).

Giovanni mengalami kesulitan di tempat tersebut. Bahkan, ia pernah terlibat baku hantam dengan seorang petugas ledeng yang meminta tambahan uang untuk membersihkan air di kediamannya.

Bukan hanya Giovanni, keluarganya mengalami nasib yang sama di tempat baru tersebut. Istrinya, Maggie (Michelle Pfeiffer), mendapat perlakuan baik pada awalnya di sebuah tempat peribadatan kristiani. Namun, setelah mengetahui ia bagian dari keluarga mafia, pendeta mengusirnya tanpa banyak pertimbangan.

Suatu hari, terlihat cikal bakal penerus Giovanni. Anaknya yang bernama Warren (John D'Leo) dikeroyok oleh teman-teman sekolahnya dan setelah itu seluruh orang yang mendominasi sekolah malah menemaninya. Akhirnya, Warren berhasil menciptakan kelompok mafia kecil di sana.

Pergerakan kecil ini tidak berlangsung lama ketika sekolah berhasil menemukan fakta yang terjadi. Warren akhirnya pergi menggunakan paspor palsu. Akan tetapi, di sebuah stasiun kereta ia malah bertemu dengan tujuh pembunuh bayaran. Beruntungnya, Warren berhasil lolos.

Di tempat lain, ternyata sebuah kantor polisi diserang oleh para pembunuh bayaran. Beberapa orang terbunuh dan semua ini terlihat jelas di depan mata Belle (Dianna Agron).

Setelah itu, giliran rumah Giovanni diserbu para pembunuh bayaran. Seluruh keluarga dari mafia Giovanni harus saling adu tembak melawan musuh yang menghancurkan kediamannya.

Mungkinkah keluarga mafia ini dapat dikalahkan oleh pembunuh bayaran?

Baca juga artikel terkait FILM BIOSKOP TRANS TV atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Film
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Addi M Idhom