Menuju konten utama

Sinopsis Film The Brutalist yang Dibintangi Adrien Brody

Film The Brutalist memenangkan 3 Piala Oscar 2025. Berikut ini sinopsis film yang mendapatkan penghargaan sinematografi dan aktor terbaik.

Sinopsis Film The Brutalist yang Dibintangi Adrien Brody
The Brutalist. youtube/A24

tirto.id - The Brutalist menjadi salah satu film yang berjaya pada gelaran Academy Awards ke-97. Dari 10 nominasi, film ini berhasil memenangkan 3 penghargaan sekaligus, yakni aktor terbaik, sinematografi terbaik, dan skor orisinal terbaik.

Film ini merupakan drama yang disutradarai oleh Brady Corbet. Adrian Brody didapuk sebagai pemeran utama. Lewat perannya dalam film ini, ia berhasil mendapatkan penghargaan best actor. Sebuah penghargaan yang sangat prestisius dalam industri perfilman dunia.

Dalam film ini, Adrian Brody berperan sebagai László Tóth. Sementara pemeran lainnya adalah Felicity Jones sebagai Erzsébet Tóth dan Guy Pearce sebagai Harrison Lee Van Buren.

Sebelum mendapatkan Piala Oscar 2025, The Brutalist sudah memeroleh pengakuan di berbagai festival film. Salah satunya adalah penghargaan Silver Lion untuk sutradara terbaik di ajang Festival Film Venesia 2024.

Dengan cerita yang kuat, penyutradaraan yang apik, dan penampilan akting yang memukau, film ini menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta film. Bagi yang penasaran dengan cerita The Brutalist, berikut ini sinopsisnya.

Sinopsis Film The Brutalist, Peraih Best Cinematography Piala Oscar 2025

The Brutalist merupakan sebuah film yang menawarkan perjalanan emosioal, dipenuhi kisah epik tentang harapan, cinta, dan ambisi. Film ini mengisahkan kehidupan László Tóth, seorang arsitek keturunan Yahudi yang lahir di Hungaria dan selamat dari Holocaust.

Pada tahun 1947, László, pindah ke Amerika Serikat dengan harapan menemukan kehidupan baru. Namun perjalanan hidupnya tidak semulus itu. Secara paksa, László Tóth, dipisahkan dari istrinya, Erzsébet, dan keponakannya, Zsófia.

Saat di Philadelphia, László tinggal bersama sepupunya, Attila, dan istri Attila, Audrey. Di Amerika, László menghadapi tantangan besar sebagai seorang imigran yang mencoba membangun kembali kariernya di bidang arsitektur.

Pada suatu waktu, datanglah pengusaha kaya bernama Harrison Lee Van Buren menawarkan proyek monumental yang dapat mengubah hidupnya.

Ternyata, semuanya tidak seindah yang dibayangkan. László justru terjebak dalam dilema moral. Ia harus menghadapi sisi gelap kapitalisme, diskriminasi, dan eksploitasi yang menghancurkan hidupnya.

László harus menghadapi berbagai tantangan, mulai dari hubungannya yang tegang dengan keluarga Attila, perbedaan ideologi dengan Harrison, perjuangan pribadi dalam mengatasi trauma masa lalunya, serta kecanduan narkoba.

Film dengan seting waktu tahun 1947 hingga 1980 ini penuh dengan kisah-kisah emosional. Pada akhirnya, setelah melewati beberapa rintangan, László berhasil membangun pusat komunitas besar yang mencakup perpustakaan, teater, gymnasium, dan kapel sebagai penghormatan kepada ibu Harrison.

Atas jasa László, pengacara pribadi Harrison pun akhirnya mempercepat proses imigrasi Erzsébet dan Zsófia ke Amerika. Mereka pun akhirnya dapat hidup bersama.

Film The Brutalist memiliki durasi sekitar tiga setengah jam, tepatnya tiga jam tiga puluh lima menit. Sebuah durasi film yang terbilang panjang, tetapi tidak membosankan.

Dengan sinematografi yang menakjubkan, musik skoring yang luar biasa, serta penampilan epik Adrien Brody, rasanya tak mengherankan apabila film ini memenangkan banyak penghargaan.

Baca juga artikel terkait FILM atau tulisan lainnya dari Elisabet Murni P

tirto.id - Film
Penulis: Elisabet Murni P
Editor: Elisabet Murni P & Yantina Debora