tirto.id - Sinopsis film Gone Girl bercerita tentang pasangan suami istri bernama Nick dan Amy yang rumah tangganya mulai tak harmonis. Di suatu ketika, Amy mendadak menghilang begitu saja dan Nick dicurigai telah melakukan sesuatu yang buruk padanya.
Film Gone Girl merupakan sinema bergenre drama misteri tentang hilangnya seorang istri. Film yang dirilis tahun 2014 tersebut akan tayang di Bioskop Trans TV hari Jumat (23/12/22) pukul 21.45 WIB.
Gone Girl digarap oleh David Fincher, sutradara yang sukses mengarahkan film Se7en (1995), Fight Club (1999), dan Zodiac (2007). Film ini akan dibintangi Ben Affleck, Rosamund Pike, Neil Patrick Harris, Tyler Perry, dan Carrie Coon.
Film Gone Girl diangkat dari sebuah novel berjudul sama karangan Gillian Flynn yang terbit tahun 2012. Tak hanya menulis novel, Gillian Flynn juga dipercaya untuk menulis skenario film Gone Girl.
Film produksi Twentieth Century Fox ini mendapat banyak pujian hingga diberi rating 8,1/10 di IMDb. Di Rotten Tomatoes, Gone Girl juga mendapat rating tinggi sebesar 88 persen dan skor audiens 87 persen.
Sinopsis Film Gone Girl
Nick dan Amy Dunne merupakan pasangan suami istri yang telah menikah selama lima tahun. Setiap anniversary pernikahan, keduanya menggelar semacam permainan berburu harta karun.
Tepat di perayaannya yang kelima, Nick yang baru dari luar mendapati rumahnya sudah kosong. Di salah satu ruangan, ada meja terbalik dengan banyak pecahan kaca di lantai.
Merasa ada yang tidak beres, Nick pun langsung menghubungi pihak polisi. Seorang detektif dan petugas polisi datang lalu mulai memeriksa rumah Nick.
Dari sinilah akhirnya diketahui bahwa Amy sebenarnya adalah seorang public figure. Ia ternyata adalah sumber inspirasi untuk buku anak berjudul Amazing Amy. Buku itu ditulis oleh orangtua Amy dan menjadi buku yang difavoritkan banyak orang.
Polisi tidak menemukan bukti kekerasan atau apa pun di rumah Nick. Akan tetapi, sikap Nick yang seolah acuh tak acuh dan pasif justru membuat polisi curiga.
Di sisi lain, berita hilangnya Amy langsung mencuri perhatian publik. Banyak orang yang bersimpati dengan kasus ini dan berharap agar Amy segera ditemukan.
Belakangan diketahui bahwa Amy meninggalkan beberapa petunjuk seolah sedang menggelar permainan berburu harta. Petunjuk-petunjuk itu rupanya mengarah pada beberapa fakta mengejutkan, seakan-akan Amy ingin mengungkap satu rahasia besar.
Sementara itu, pencarian besar-besaran terus dilakukan dan publik mulai ikut curiga dengan Nick. Tak sedikit orang yang menduga bahwa Nick sebenarnya adalah dalang di balik kasus hilangnya Amy.
Situasi semakin sulit ketika Nick ketahuan punya hubungan gelap dengan seorang gadis muda bernama Andy. Hal ini semakin memperburuk citra Nick di hadapan publik dan menguatkan dugaan bahwa Amy hilang gara-gara ulah suaminya sendiri.
Namun apa yang terlihat kadang berbanding terbalik dengan fakta yang sesungguhnya. Lalu, ke mana sebenarnya Amy menghilang?
Penulis: Erika Erilia
Editor: Ibnu Azis