Menuju konten utama

Sinopsis Film Digimon Adventure 02 The Beginning

Film anime Digimon Adventure 02 The Beginning bakal tayang di bioskop CGV Indonesia. Berikut sinopsis dan jadwal tayangnya.

Sinopsis Film Digimon Adventure 02 The Beginning
Digimon Adventure 02 The Beginning. foto/Imdb

tirto.id - Digimon Adventure 02 The Beginning merupakan film bioskop terbaru yang tayang di jaringan CGV dan Cinepolis tanah air dengan jadwal rilis 6 Desember 2023.

Film animasi ini telah debut perdana di Jepang pada 27 Oktober 2023, dan dikabarkan bakal segera masuk ke Indonesia dengan distribusi dari CBI Pictures. Film berdurasi 87 menit ini tetap ditayangkan dalam bahasa aslinya, Jepang dengan subtitle Indonesia.

Kisah dalam sinema animasi Digimon Adventure 02 The Beginning masih melanjutkan cerita dari seri sebelumnya, yakni Digimon Adventure Tri dan Digimon Adventure: Last Evolution Kizuna serta tak jauh serta masih terkait dengan serial televisinya.

Anime ini adalah mengenai petualangan Daisuke Motomiya, Ken Ichijoji, V-Mon, Wormmon, Miyako Inoue dan karakter lainnya dengan latar belakang cerita di tahun 2012 saat mereka masih usia 20 tahunan dan baru bertemu dengan para digital monster.

Merujuk laman IMDB, film yang mendapatkan rating 6.5/10 poin ini disutradarai oleh Tomohisa Taguchi. Sementara pembuatan animasi Digimon Adventure 02: The Beginning dikerjakan oleh studio Toei Animation.

Toei Animation sebelumnya juga telah dikenal sebagai studio yang mengerjakan animasi populer seperti One Piece dan Dragon Ball.

Kepiawaian penulis naskah Yamatoya Akatsuki terlihat dalam mengisahkan petualangan para digital monster diimbangi dengan kemampuan desain karakter para tokoh yang digarap dengan baik oleh Zhonghe Shengxiang.

Di sisi lain, para karakter digimon ternyata dikerjakan terpisah oleh Kenji Watanabe, sedangkan desain karakter tokoh dalam cerita ini dilakukan oleh Seiji Tachikawa.

Berikut ini daftar pemeran utama yang menjadi bagian dalam animasi ini:

  • Fukujuro Katayama sebagai Daisuke Motomiya (Davis Motomiya)
  • Ayaka Asai sebagai Miyako Inoue (Yolei Inoue)
  • Arthur Lounsbery sebagai Ken Ichijouji
  • Yoshitaka Yamaya sebagai Iori Hida (Codi Hida)
  • Takeru Takaishi sebagai Junja Enoki
  • Mao Ichimichi sebagai Kari Kamiya
  • Junko Noda sebagai V-Mon
  • Naozumi Takahashi sebagai Wormmon
  • Kouichi Toochika sebagai Hawkmon
  • Megumi Urawa sebagai Armadilomon, dll.

Sinopsis Film Digimon Adventure 02 The Beginning

Dari judulnya dapat ditebak bahwa jalan cerita yang diusung oleh Digimon Adventure 02 The Beginning adalah tentang asal usul dari para karakter digimon.

Trailer film yang rilis Juli 2023 menyebutkan tentang kebenaran yang menyedihkan dibalik lahirnya keenam Digidestined. Apalagi pada tayangannya tampak enam karakter tersebut sedang berada di Menara Tokyo dengan dikelilingi oleh latar belakang ratusan bola digital lainnya.

Latar kisah yang diambil dalam film ini adalah dua tahun usai pertempuran yang dilakukan melawan Eosmon. Para karakter utama yakni Davis Motomiya, Ken Ichijouji, Yolei Inoue, Cody Hida, T.K. Takaishi, dan Kari Kamiya berjumpa dengan seorang pemuda bernama Rui Owada.

Pemuda itu membawa Digivice yang sudah lemah, dan berkata bahwa dirinya adalah orang pertama yang memiliki Digimon di dunia ini, jadi bukan Davis Motomiya yang pertama.

Lalu muncul karakter baru Digimon bernama Ukkomon yang berkata bahwa sebenarnya di dunia ini semua orang harus memiliki digital monsternya masing-masing.

Seperti apa kelanjutan petualangan yang disajikan oleh film animasi Digimon Adventure 02 The Beginning? Simak saja di jaringan bioskop CGV di kota Anda yang akan rilis pada 6 November 2023.

Bagi para pecinta Digimon, CGV juga menggelar fans screening yang digelar 25 November 2023 di Central Park pukul 14.00 WIB.

Baca juga artikel terkait FILM BIOSKOP atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yantina Debora