Menuju konten utama

Sinopsis Film Catwoman Bioskop Trans TV: Aksi Superhero Kucing

Catwoman berfokus pada seorang wanita yang terlihat lemah dan tidak percaya diri. Namun karena suatu insiden, ia lahir kembali sebagai sosok lebih kuat.

Sinopsis Film Catwoman Bioskop Trans TV: Aksi Superhero Kucing
Halle Berry in Catwoman (2004). imdb/Warner Bros. Entertainment Inc.

tirto.id - Film Catwoman akan menampilkan aksi manusia kucing yang merupakan salah satu superhero DC Comics. Film bergenre aksi kriminal tersebut akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Selasa (29/3/22) pukul 21.30 WIB.

Cerita Catwoman akan berfokus pada seorang wanita bernama Patience yang terlihat lemah dan tidak percaya diri. Namun karena suatu insiden, ia akhirnya lahir kembali sebagai sosok yang lebih kuat bernama Catwoman.

Catwoman merupakan film besutan sutradara Pitof yang dirilis pada 2004. Sementara skenarionya dipercayakan kepada John Brancato, Michael Ferris, dan John Rogers.

Aktris Halle Berry didapuk sebagai pemeran utama wanita. Ia akan beradu akting dengan sejumlah pemain seperti Benjamin Bratt, Sharon Stone, Lambert Wilson, dan Frances Conroy.

Meski Catwoman termasuk karakter DC Comics yang cukup populer, filmnya justru mendapat rating yang kurang cemerlang. Film berdurasi 104 menit tersebut hanya mendapat rating 3,4/10 berdasarkan 118 ribu penilaian di situs IMDb.

Penghasilannya di Box Office pun terbilang kurang memuaskan. Dengan anggaran 100 juta dolar, Catwoman hanya mampu meraup pendapatan sebesar 82,1 juta dolar selama masa penayangannya.

Sinopsis Film Catwoman

Patience Phillips (Halle Berry) adalah wanita pemalu dan kurang percaya diri. Ia memiliki bakat seni yang tinggi, tapi Patience memilih bekerja di perusahaan kosmetik yang dipimpin oleh George Hedare (Lambert Wilson) dan istrinya, Laurel (Sharon Stone).

Konflik bermula ketika perusahaan ini akan meluncurkan produk kosmetik anti-aging baru bernama BeauLine. Patience kemudian tak sengaja mendengar obrolan antara Laurel dan seorang ilmuwan bernama Dr. Ivan Slavicky (Peter Wingfield).

Dari pembicaraan tersebut, Patience mengetahui bahwa BeauLine memiliki efek samping yang berbahaya. Sayang, Patience ketahuan menguping dan Laurel memerintahkan para penjaga untuk menghabisinya.

Patience terus melarikan diri sampai akhirnya terjatuh ke pipa pembuangan limbah. Patience pun tak sadarkan diri, dan saat itulah ada kucing Egyptian Mau bernama Midnight yang menyelamatkannya.

Patience lalu bangkit kembali dan pulang ke rumah, tapi ia sama sekali tidak ingat soal kejadian yang baru menimpanya.

Anehnya lagi, ia kini memiliki perilaku yang mirip dengan kucing. Gerakannya makin lincah, ia bahkan lebih berani dan tidak seperti Patience yang dulu.

Patience kemudian bertemu dengan wanita bernama Ophelia yang tak lain adalah pemilik Midnight. Ophelia lantas menjelaskan bahwa Midnight bukanlah kucing sembarangan dan Patience kini adalah Catwoman yang dianugerahi kekuatan besar.

Dengan identitas barunya sebagai Catwoman, Patience pun berusaha mencari tahu siapa yang ingin membunuhnya dan apa alasannya.

Pencariannya justru membuat dirinya terjebak dalam skenario pembunuhan yang dirancang oleh Laurel. Catwoman akhirya jadi buronan polisi, padahal ia harus mencegah Laurel yang hendak meluncurkan kosmetik berbahayanya ke publik.

Berhasilkah Catwoman membersihkan namanya dari tuduhan pembunuhan dan menghentikan Laurel?

Baca juga artikel terkait FILM CATWOMAN atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Film
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari