tirto.id - American Assassin menjadi salah satu film pilihan untuk Bioskop Trans TV malam ini, Sabtu tanggal 4 Desember 2021. Bergenre aksi thriller, film yang mengisahkan tentang balas dendam seorang agen CIA terhadap teroris ini akan tayang mulai pukul 23.00 WIB jika tidak mengalami perubahan jadwal.
Diadaptasi dari novel dengan judul yang sama hasil tulisan Vince Flynn, American Assassin difilmkan berdasarkan arahan sutradara Michael Cuesta. Penulisan skenarionya dikerjakan oleh Stephen Schiff, Michael Finch dan Edward Zwick.
Dengan durasi tayang 1 jam 51 menit, film ini menampilkan akting dari Dylan O’Brien, Michael Keaton yang pernah berperan sebagai Batman, dan Sanaa Lathan.
Dirilis pada 21 November 2017, dalam penayangannya secara global American Assassin berhasil meraup pendapatan lebih dari 67 juta dolar AS.
Film ini juga berhasil menyabet 2 nominasi award di bidang perfilman Amerika, dan laman IMDb memberikan rating 6.2 dari 10 poin berdasarkan 78 ribu lebih pemilih.
Untuk kritik dan reviewnya, laman Rotten Tomatoes menyematkan skor 34% tomatometer sementara penonton memberi skor lebih tinggi yakni 60%.
Distribusi film ke jaringan waralaba bioskop dunia dilakukan oleh Lionsgate Films dan CBS Films, sementara seting lokasi pengambilan gambar banyak dilakukan di Italia.
Sinopsis Film American Assassin
Mitch Rapp berlibur ke pantai bersama kekasihnya dan merencanakan untuk menikah saat sebuah serangan teror terjadi di lokasi tersebut. Sang kekasih terkena peluru dan tewas di tangan seorang pria bersenjata yang membuat Mitch Rapp marah dan dendam.
Mengetahui bahwa serangan brutal di pantai itu dilakukan oleh sekelompok teroris, Mitch lantas berusaha menyaru dan masuk menjadi salah satu rekrutan kelompok tersebut. Ia berhasil mengetahui markas mereka dan mendatangi lokasi dalam misi pembalasan.
Akan tetapi, saat sudah berhadapan dengan si pemimpin teroris yang ia kenali sebagai penembak kekasihnya dahulu, sebuah serangan dari CIA datang menyerbu. CIA menembak pemimpin kelompok yang menjadi target Mitch. Tentu saja Mitch marah karena aksi balas dendamnya gagal.
CIA menangkap sisa kelompok yang masih hidup, termasuk Mitch yang saat itu sedang menyamar. Dari serangkaian penyelidikan, diketahui bahwa Mitch tidak benar-benar bergabung menjadi anggota teroris.
Ia lalu direkrut dan dilatih oleh agen senior CIA bernama Stan Hurley, untuk menyusup ke jaringan teroris lainnya. Kali ini target Mitch dan rekan-rekannya adalah tokoh penting dari kelompok teroris bernama Al Mansour.
Berhasilkah usaha Mitch membalas dendam? Simak selengkapnya di film American Assassin.
Penulis: Cicik Novita
Editor: Iswara N Raditya