Menuju konten utama

Sinopsis Escape Plan 2: Hades Bioskop Trans TV: Kisah di Penjara

Sinopsis film Escape Plan 2: Hades tayang di Bioskop Trans TV malam ini pukul 21.30 WIB.

Sinopsis Escape Plan 2: Hades Bioskop Trans TV:  Kisah di Penjara
Escape Plan 2 Hades. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Bioskop Trans TV akan menayangkan film Escape Plan 2: Hades pada malam ini, Jumat, 30 Juli 2021 pukul 21.30 WIB. Film ini bakal menampilkan aktor laga Sylvester Stallone menantang bahaya.

Film yang dirilis pada 2018 ini merupakan sekuel dari film Escape Plan yang dirilis 2013 silam. Seperti cerita pada film pertama, Escape Plan 2: Hades juga akan menampilkan keseruan Sylvester Stallone membebaskan diri dari penjara.

Dalam Escape Plan 2: Hades, Sylvester Stallone akan beradu akting dengan aktor beken lain macam 50 Cent, Dave Bautista, Jaime King, Wes Chatham, dan deretan aktor lainnya.

Film ini disutradarai oleh Steven C. Miller. Sedangkan naskah film ini ditulis oleh Miles Chapman. Dilansir Box Office Mojo, Escape Plan 2: Hades berhasil meraup keuntungan sekitar 17 juta dolar AS selama penayangannya di bioskop.

Di situs Rotten Tomatoes, film Escape Plan 2: Hades memberikan skor 8 persen tomatometer dan 14 persen skor audience. Sedangkan situs IMDb memberi penilaian 3,9 dari 10 berdasarkan 29.593 penilaian.

Sinopsis Escape Plan 2: Hades

Ray Breslin (Sylvester Stallone), penguji sistem keamanan penjara, kini berniat membentuk sebuah sebuah tim taktis khusus. Nantinya, tim ini akan bertugas membantu napi meloloskan diri dari penjara.

Dua orang kepercayaan Ray, yaitu Hush (50 Cent) dan Abigail (Jaime King), ikut dalam tim ini. Selain itu, ada tiga nama lain, yakni Jaspar Kimbral (Wes Chatham), Shu Ren (Huang Xiaoming), dan Luke Graves (Jesse Metcalfe).

Mereka berenam meloloskan para napi dari penjara-penjara yang tak terbayangkan keberadaannya. Orang-orang yang menyewa jasa tim taktis tersebut pun bukan orang biasa.

Reputasi tim taktis ini tercoreng ketika Ray dan kawan-kawannya gagal menyelesaikan sebuah misi. Jaspar Kimbral, salah satu anggota tim taktis, gagal mengamankan seorang klien dan membuatnya terbunuh. Keteledoran Jaspar membuat Ray meradang, ia memecat Jason dari tim tersebut.

Setahun berselang, Shu Ren mendapat permintaan dari keluarga untuk melindungi sepupunya. Sepupu Shu Ren tengah diburu lawan bisnis yang tak suka dengannya.

Sekali waktu di Bangkok, Shu Ren dan sepupunya diserang. Serangan itu dipimpin oleh orang bertudung kain hitam. Saat Shu Ren tengah berkelahi, tiba-tiba ia disetrum dan tak sadarkan diri.

Shu Ren kemudian dijebloskan ke sebuah penjara super ketat bernama Hades. Kehidupan dalam penjara Hades begitu keras. Layaknya koloseum, para napi diharuskan saling berkelahi agar mendapatkan hadiah.

Mengetahui hal tersebut, Breslin tak tinggal diam. Ia dan anggota tim lainnya berencana menyelamatkan Shu Ren dari penjara Hades.

Pada saat Breslin menyusun rencana penyelamatan, Shu Ren justru bertemu dengan Jaspar Kimbral di dalam penjara. Mereka berdua kemudian berusaha mati-matian agar tetap hidup sampai Breslin menyelamatkan mereka. Apakah Breslin kembali berhasil mengeluarkan orang dari penjara?

Baca juga artikel terkait SINOPSIS ESCAPE PLAN 2 HADES atau tulisan lainnya dari Rizal Amril Yahya

tirto.id - Film
Kontributor: Rizal Amril Yahya
Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Alexander Haryanto