Menuju konten utama

Sinopsis Blue Crush, Film Tentang Peselancar dan Ambisinya

Blue Crush karya sutradara John Stockwell serta penulis Lizzy Weiss tayang perdana pada 6 Agustus 2002.

Sinopsis Blue Crush, Film Tentang Peselancar dan Ambisinya
Film Blue Crush. FOTO/imdb.com

tirto.id - Blue Crush, film tentang perseteruan cita-cita dan cinta, akan tayang di stasiun televisi Global TV pada Rabu (12/06/19) pukul 23.30 WIB.

Anne Marie (Kate Bosworth) dan berselancar menjadi dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Tempat tinggal di dekat pantai membuat Marie leluasa menyalurkan hobinya setiap hari. Dia tinggal bersama dua teman perempuan dan satu adiknya yang masih kecil.

Marie bangun sebelum fajar menyingsing dan selalu menaklukan ombak yang dia hadapi. Tapi latihan bukan hanya sebatas latihan, Marie akan mengikuti sebuah turnamen selancar internasional bernama Rip Masters.

Waktu demi waktu berlalu tanpa ada rintangan berarti. Tidak ada ombak juga yang menjatuhkan Marie sehingga membuatnya putus asa. Dia tetap fokus pada latihan dan latihan. Namun hal yang tidak terduga justru datang dari godaan lain. Dia terjatuh bukan karena ombak, melainkan karena seorang laki-laki. Marie jatuh cinta.

Laki-laki pemecah fokus Marie dalam latihan adalah Matt Tollman (Matius Davis). Kedatangan Tollman membuat sedikit banyak latihan Marie berantakan. Mungkin Marie senang dengan perasaan cintanya, tapi apakah hasil kejuaraan akan membuatnya senang dengan latihan yang tidak baik tersebut?

Film karya sutradara John Stockwell serta penulis Lizzy Weiss ini tayang perdana pada 6 Agustus 2002. Berdurasi 105 menit, Blue Crush berada dalam naungan studio produksi Universal Pictures.

Selama penayangannya, situs web Box Office Mojo mencatat pendapatan film ini lebih dari 51 juta dolar Amerika Serikat (AS). Sejumlah 11 juta dolar AS di antaranya berasal dari penayangan secara internasional.

Situs web Rotten Tomatoes memberi skor 61 persen. Sementara penonton memberi skor 58 persen. Situs web IMDb memberi skor 5,7 dari 10.

Film ini merupakan adaptasi dari artikel majalah Outside berjudul “Life’s Swell.” Sekuel Blue Crush rilis tahun 2011.

Baca juga artikel terkait BLUE CRUSH atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Ibnu Azis