tirto.id - Episode 9 anime Attack on Titan Season 4 "Brave Volunteers (Giyū-hei)" dapat ditonton melalui streaming iQIYI mulai Senin, 8 Februari 2021. Episode terbaru AoT dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia ini adalah adaptasi manga karya Hajime Isayama Chapter 106 berjudul sama.
Attack on Titan Season 4, sesuai judulnya Attack on Titan: The Final Season produksi MAPPA adalah serial anime AoT musim terakhir. Serial anime ini fokus pada 2 arc terakhir manga Shingeki no Kyojin yaitu Arc Marley (Chapter 91 hingga 106) dan Arc War for Paradis (Chapter 107 hingga 139).
Anime Attack on Titan mengisahkan petualangan 3 sahabat, Eren Yeager, Mikasa Ackerman, dan Armin Arlert. Sejak kecil mereka, seperti semua penduduk yang tinggal di dalam Pulau Paradis, didoktrin bahwa pulau tersebut adalah satu-satunya tempat umat manusia bertahan hidup dari ancaman Titan.
Eren, Mikasa, dan Armin lantas bergabung ke Survey Corps (Regu Pengintai). Dari sinilah mereka mulai mengetahui rahasia bangsa mereka, Eldia, Pulau Paradis, dan Bangsa Marley. Kisah yang diturunkan dari generasi ke generasi ternyata palsu.
Fakta Pulau Paradis menjadi tempat bagi bangsa Eldia untuk bertahan hidup dari ancaman serangan bangsa Marley. Eldia sudah dianggap sebagai iblis yang bisa mengancam kepunahan umat manusia.
Dalam AoT Season 4 konflik yang dirasakan Bangsa Eldia penghuni Pulau Paradis semakin meruncing. Perang Eldia dan Marley tidak terelakkan lagi.
Willy Tybur, ketua keluarga Tybur sekaligus pimpinan Marley di Liberio menyatakan deklarasi antara kaumnya dengan Eldia. Pada saat bersamaan, Eren Yeager berubah jadi Attack Titan dan memangsa Willy.
Eren dibantu oleh anggota Survey Corps lain kemudian terlibat perang terbuka "pertama" mereka dengan Marley. Namun, ada 8 orang anggota Survey Crops yang tewas dalam serangan di Liberio ini, termasuk Sasha Braus, Si Gadis Kentang (Imo-Onna).
Sinopsis Attack on Titan Season 4 Eps 9
Attack on Titan Season 4 Episode 9 dimulai dari Armin Arlert yang melakukan monolog di depan Annie Leonhart, yang masih terbungkus dalam kristal. Armin yang berhati polos selalu berharap perdamaian antara Eldia dan Marley tercipta daripada harus terus berperang dan merenggut korban jiwa.
Armin mengenang kembali kejadian 3 tahun lampau. Ketiku ada kapal pengintai Marley yang mendekat ke Pulau Paradis. Kapal itu diangkat Attack Titan dari bawah permukaan laut.
Ternyata, kapal tadi dihuni oleh Yelena dan Onyakopon. Keduanya mengaku sebagai sukarelawan anti-Marley yang bergerak di bawah komando Zeke Yeager.
Hange Zoe kemudian membacakan tawaran kerjasama Zeke Yeager kepada para pemimpin militer. Hal-hal itu adalah berbagi teknologi untuk perkembangan senjata Eldia, mulai membangun hubungan Pulau Paradis dengan negara-negara lain yang berperang lawan Marley, dan mendukung negara-negara tersebut.
Awalnya para pemimpin militer menolak kerjasama dengan Zeke yang sudah terbukti mengacau di Pulau Paradis dengan bentuk Beast Titan. Namun, pada akhirnya kerjasama itu dilaksanakan.
Armin yang bisa menjadi Colossus Titan dan Eren yang berubah sebagai Attack Titan kemudian berfungsi sebagai penghancur kapal Marley yang datang memata-matai Pulau Paradis.
Tentara Marley yang ditangkap sebagai tahanan lantas dipaksa untuk membantu Eldia, meski kemudian lambat laun hubungan itu jadi simbiosis mutualisme, saling membantu.
3 tahun berjalan, kini di tengah kepergian Sasha Braus, semua orang bersiap untuk perang. Semua menyadari bahwa perang ini adalah masalah hidup dan mati. Mikasa, merenung di pusara Sasha, berkata "jika kalah, kita mati. Jika menang, kita hidup".
Sementara itu, Eren yang sudah memantapkan hati, berkata sembari menguncir rambutnya, "jika kita tidak bertarung, kita tidak akan menang".
Eren selama tahun-tahun ini mengalami perubahan besar jadi sangat skeptis. Dalam pembicaraan dengan Armin dan Mikasa, ia menekankan, seisi dunia memandang orang-orang Pulau Paradis adalah monster.
Inilah yang kemudian membuat Armin menyebut, dirinya semakin tidak mengenali Eren. Sang pemilik Attack Titan siap mati entah dibantu atau tidak oleh kawan-kawannya, alias berjuang sendirian.
Nonton Streaming AoT Season 4 di IQIYI
Seluruh episode dalam anime Attack on Titan Season 4 dapat ditonton melaui iQIYI. Tersedia takarir dalam bahasa Indonesia, Vietnam, Malaysia, Thailand, Inggris, hingga Mandarin sederhana dan tradisional yang dapat dipilih sendiri oleh penonton.
Episode demi episode anime Attack on Titan dapat ditonton dengan kualitas 240P, 360P, atau 720P. Member VIP iQIYI dapat menyaksikan anime yang sudah sampai musim terakhir ini dengan kualitas 1080P.
Penggemar Attack on Titan yang melewatkan Season 1, Season 2, dan Season 3 AoT dapat pula menonton episode pada musim-musim tersebut di iQIYI.
Episode terbaru Attack on Titan akan dirilis di iQIYI setiap Senin pukul 01.00 WIB dini hari. Shigeki no Kyojin juga dapat ditonton melalui Aniplus dengan tayangan perdana episode baru setiap Senin pukul 07.00 WIB.
Editor: Agung DH