Menuju konten utama
Pemain Absen Final WC 2022

Siapa Pemain Prancis Absen Final Piala Dunia 2022 vs Argentina?

Siapa pemain Prancis yang absen di final Piala Dunia 2022 vs Argentina? Daftar pemain Prancis yang sakit, Upamecano, Rabiot, Varane, & Coman sudah latihan.

Siapa Pemain Prancis Absen Final Piala Dunia 2022 vs Argentina?
Para pemain Prancis merayakan gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia antara Prancis dan Polandia, di Stadion Al Thumama di Doha, Qatar, Minggu, 4 Desember 2022. (AP Photo/Martin Meissner)

tirto.id - Raphael Varane, dan Ibrahima Konate termasuk para pemain Prancis yang sakit oleh virus dan sempat absen dalam latihan Les Bleus. Namun, keduanya bersama Kingsley Coman, Adrien Rabiot, dan Dayot Upamecano berpeluang masuk daftar pemain Prancis vs Argentina di final Piala Dunia 2022 pada Minggu (19/12/2022).

Dalam semifinal Piala Dunia 2022 melawan Maroko yang berlangsung pada Kamis (15/12), pelatih Didier Deschamps tidak bisa memainkan 2 pemain intinya, Upamecano dan Rabiot. Selain itu, Coman juga sakit sehingga tak terlibat dalam kemenangan Les Bleus atas Singa Atlas 2-0.

Untuk menggantikan Dayot Upamecano, Deschamps memasangkan Raphael Varane dengan Ibrahim Konate di jantung pertahanan. Sementara itu, absennya Rabiot ditutup dengan kehadiran Youssouf Fofana di lini tengah. Kedua pemain tampil apik, Konate diganjar rapor 7,6 oleh WhoScored sedangkan Fofana 7,4.

Keadaan tampak memburuk bagi Prancis karena Varane dan Konate tidak bisa mengikuti sesi latihan pada Jumat (16/12) dengan alasan sakit. Ini membuat Les Bleus bisa saja kehilangan 3 bek tengah mereka di laga final Piala Dunia 2022.

Ini belum ditambah dengan Aurélien Tchouaméni dan Theo Hernandez dikhawatirkan mengalami cedera. Les Bleus sebelumnya sudah kehilangan banyak bintang karena cedera jelang pengumuman skuad mereka di Piala Dunia 2022, di antaranya Paul Pogba, Karim Benzema, dan N'Golo Kante.

Siapa Pemain Prancis yang Absen di Final Piala Dunia 2022?

Dilaporkan The Guardian, Deschamps kemudian melakukan tindakan pencegahan dengan meningkatkan protokol kesehatan, di samping meminta para pemain untuk mencuci tangan.

Titik terang didapatkan Prancis setelah pada Jumat (16/12), Upamecano dan Rabiot sudah bisa berlatih. Bahkan pada Sabtu (17/12), total 24 pemain Les Bleus yang diangkut ke Qatar menjalani latihan, termasuk Varane, Coman, Konate, Hernandez, dan Tchouameni.

Selain berurusan dengan pemainnya yang cedera dan sakit, Didier Deschamps juga mesti menghadapi isu soal Karim Benzema. Sang penyerang tidak diangkut ke Qatar meski namanya masih dipertahankan dalam daftar pemain Les Bleus. Muncul dugaan bahwa Benzema bisa saja bermain di laga final di Lusail.

Namun, Deschamps memilih untuk menampik sang striker Real Madrid menciptakan kejutan. Bagi sang juru taktik, ia akan memaksimalkan skuad yang ada, yaitu 24 pemain tersisa dari total 26 penggawa yang didaftarkan, minus Benzema dan Lucas Hernandez yang juga cedera.

"Beberapa pemain cedera, Karim Benzema salah satunya, dan Lucas Hernandez mengalami cedera di laga pertama (lawan Australia). Dari titik tersebut, saya cuma punya 24 pemain di skuad. Tidak fair bagi para pemain itu jika ada pertanyaan soal penggawa yang tidak ada di skuad kami," papar Deschamps.

Salah satu masalah lain yang mungkin menimpa Prancis adalah jika Olivier Giroud absen. Sang penyerang veteran dilaporkan L'Equipe mengalami cedera kaki dan diragukan tampil. Namun, andai Giroud benar-benar tidak bisa berlaga, ada 2 opsi yang bisa dipilih Deschamps.

Pilihan paling mungkin adalah Marcus Thuram, putra Lilian Thuram, yang yang sudah 4 kali masuk sebagai pemain pengganti dengan total main 68 menit. Ia sudah membukukan 1 assist. Jika tidak, masih ada Randal Kolo Muani yang sudah sekali jadi starter dan sekali tampil dari bangku cadangan. Ia adalah pencetak gol kedua Prancis lawan Kroasia.

Di kubu Argentina, tidak ada pemain yang dinyatakan tidak fit. Seluruh pasukan Lionel Scaloni siap tempur menghadapi Prancis di final Piala Dunia 2022 nanti malam. Ada keraguan soal Angel Di Maria. Sang pemain sayap tidak masuk starting XI Albiceleste lawan Belanda di 8 besar dan Kroasia di semifinal karena cedera kaki.

Dikutip dari Diario AS, Argentina melakukan dua pendekatan untuk final Piala Dunia 2022. Pilihan pertama adalah menggunakan formasi 3-4-3 atau variannya 3-5-2 yang sudah ditunjukkan saat Albiceleste melawan Belanda. Skema lain adalah 4-3-3 yang jadi kebiasaan tim asuhan Lionel Scaloni.

Pilihan Argentina adalah memasang Lisandro Martinez untuk memperkuat pertahanan, atau Angel Di Maria untuk membantu serangan mendampingi Lionel Messi dan Julian Alvarez. Di Maria adalah kunci keberhasilan Albiceleste di final Copa America 2021, dengan gol cantiknya melob bola di atas kepala kiper Brasil, Alisson.

Daftar Pemain Prancis vs Argentina di Final Piala Dunia 2022

Berikut ini daftar pemain Prancis di Piala Dunia 2022 beserta statistik laga mereka.

PemainMainMenitGolAssistRapor
Antoine Griezmann5(1)467-37,63
Aurélien Tchouaméni65031-7,09
Kylian Mbappé5(1)477527,84
Ousmane Dembélé5(1)397-27,13
Adrien Rabiot4(1)387117,23
Hugo Lloris5450--6,69
Jules Koundé4(1)361--6,92
Kingsley Coman1(4)117--6,25
Olivier Giroud53824-7,39
Raphaël Varane5408--6,55
Theo Hernández4(1)437127,42
Youssouf Fofana2(3)201--6,36
Dayot Upamecano4360--6,75
Ibrahima Konaté3(1)286--7,10
Marcus Thuram0(4)68-16,32
Axel Disasi1(1)91--6,57
Randal Kolo Muani1(1)1011-6,91
Benjamin Pavard189--6,40
Eduardo Camavinga190--7,99
Jordan Veretout163--6,02
Lucas Hernández113--5,91
Mattéo Guendouzi179--6,13
Steve Mandanda190--6,54
William Saliba0(1)27--6,36

Berikut ini daftar pemain Argentina di Piala Dunia 2022 beserta statistik laga mereka.

PemainMainMenitGolAssistRapor
Cristian Romero5(1)428--6,63
Emiliano Martínez6571--6,59
Enzo Fernández4(2)444116,99
Julián Álvarez4(2)3644-7,09
Lionel Messi6571538,14
Nahuel Molina5(1)479116,62
Nicolás Otamendi6571-16,99
Rodrigo De Paul6500--6,77
Alexis Mac Allister54401-7,01
Lautaro Martínez2(3)222--6,27
Lisandro Martínez2(3)301--6,53
Marcos Acuña4(1)318--6,90
Nicolás Tagliafico2(3)253--6,36
Ángel Di María3(1)227-16,81
Leandro Paredes2(2)207--6,90
Exequiel Palacios0(3)47--6,16
Gonzalo Montiel1(2)89--6,29
Papu Gómez2109--6,37
Germán Pezzella0(2)54--5,89
Ángel Correa0(1)4--6,22
Guido Rodríguez157--6,59
Juan Foyth0(1)4--6,16
Paulo Dybala0(1)16--6,69
Thiago Almada0(1)6--6,18

Prediksi Susunan Pemain Argentina vs Prancis

Berikut ini prediksi susunan pemain Argentina vs Prancis di final Piala Dunia 2022

Argentina (4-3-3): Emiliano Martinez; Nahuel Molina, Christian Romero, Nicolas Otamendi, Marcos Acuna; Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister; Angel Di Maria, Lionel Messi, Julian Alvarez

Prancis (4-2-3-1): Hugo Lloris; Jules Kounde, Raphael Varane, Dayot Upamecano, Lucas Hernandez; Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot; Ousmane Dembele, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe; Olivier Giroud

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya