Menuju konten utama

Sekdin 2019: STSN, STIN & STMKG Perpanjang Masa Pendaftaran Online

STSN, STIN dan STMKG mengumumkan perpanjangan masa pendaftaran onlinenya. 

Sekdin 2019: STSN, STIN & STMKG Perpanjang Masa Pendaftaran Online
Ilustrasi. Sejumlah peserta mengikuti tes CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) di gedung pemuda, Mamuju, Sulawesi Barat, Rabu (07/11/2018). ANTARA FOTO/Akbar Tado

tirto.id - Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan tiga sekolah kedinasan (sekdin) yang memperpanjang pendaftaran daring (online).

Sekdin yang memperpanjang masa pendaftarannya yaitu Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) sampai dengan 5 Mei, Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) sampai dengan 7 Mei, dan Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (STMKG) sampai dengan 20 Mei 2019.

Penerimaan Sekolah Kedinasan Tahun 2019 telah dibuka mulai 9-30 April 2019 melalui situs web sscasn.bkn.go.id.

Berdasarkan pengumuman BKN yang diterima Tirto Jumat (29/3/2019), terdapat 8 kementerian/lembaga yang membuka pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2019, berikut di antaranya:

Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN, Kemenkeu, 3.000.

Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Kemendagri, 1.700.

Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN), BSSN, 100.

Politeknik Ilmu Kemasyarakatan (POLTEKIP) dan Politeknik Imigrasi (POLTEKIM), Kemenkumham, 600.

Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN), BIN, 250.

Politeknik Statistika STIS, BPS, 600.

Sekolah Tinggi Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG), BMKG, 250.

11 Sekolah Tinggi, Poltek, dan Akademi, Kemenhub, 2.676.

Seleksi dilaksanakan secara bertahap di masing-masing kementerian/lembaga. Salah satu tahapan seleksi adalah Seleksi Kemampun Dasar (SKD) yang menggunakan Computer Assisted Test (CAT). Tahapan seleksi selanjutnya diatur oleh masing-masing kementerian/lembaga.

Untuk informasi lebih lanjur mengenai perpanjangan masa pendaftaran, bisa dicek melalui tautan: https://dikdin.bkn.go.id/