Menuju konten utama

SBMPTNP Kemenparekraf 2021: Juknis Pembuatan Video Informasi Diri

Juknis pembuatan video informasi diri SBMPTNP Kemenparekraf yang diunggah pada 18-28 Juni 2021. 

SBMPTNP Kemenparekraf 2021: Juknis Pembuatan Video Informasi Diri
Ilustrasi Registrasi Online. foto/istockphoto

tirto.id - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Pariwisata (SBMPTNP) 2021 telah memasuki tahap pertama, yaitu memasukkan nilai dan upload portofolio rapor yang dilakukan mulai 24 Mei sampai dengan 1 Juni 2021.

Dalam seleksi tahap ke-2 SBMPTNP Kemenparekraf 2021, peserta yang lulus tahap 1 diminta untuk mengunggah video informasi diri pada 18-28 Juni 2021. Adapun video informasi diri akan diupload bersamaan dengan hasil pemeriksaan kesehatan.

Berikut ini Juknis Pembuatan Video Informasi Diri bagi peserta yang dinyatakan lulus seleksi tahap 1.

Persiapan

1. Video yang dibuat dengan durasi minimal 1 (satu) menit dan maksimal 2 (dua) menit

2. Maksimal besar file Video adalah 250 MB

3. Hasil video diberinama : noseleksi-video (.mp4 / .mpeg)

4. Isi dari video peserta berupa :

o Perkenalan diri (Nama Lengkap, No. Seleksi, Daerah asal, hobi dll)

o Minat / motivasi melanjutkan kuliah di PTNP Kemenparekraf

o Pengetahuan Pariwisata di daerah asal

o Pemahaman atas program studi yang menjadi Pilihan-1.

o Cita-cita setelah Lulus Kuliah

5. Menggunakan bahasa Inggris dan/atau bahasa Indonesia.

Pelaksanaan

6. Video dibuat sendiri dengan menggunakan HP / Camera

7. Kualitas Video diatur sesuai batasan maksimum besar file.

8. Video disimpan dalam format MP4 atau MPEG.

9. Pengambilan video peserta :

o Menggunakan pakaian bebas & rapih

o Menampilkan seluruh badan (dalam posisi berdiri) menghadap kamera dengan tidak memakai masker

o Suara peserta harus jelas (original), tidak ada penambahan efek suara.

o Video yang dikirim adalah video asli tanpa editing atau dimodifikasicmenggunakan aplikasi lain.

Penyerahan hasil

10. Periode upload : sesuai jadwal pada website

11. Penyerahan hasil dilakukan melalui Aplikasi Telegram, silahkan di install pada masing-masing HP atau melalui Telegram Web.

12. Penyerahan hasil dibagi berdasarkan pilihan Lokasi Seleksi yang dipilih pada saat pendaftaran bukan berdasarkan Pilihan-1.

13. Nomor Telegram untuk penyerahan hasil rakaman video :

o Pilihan Lokasi Seleksi STP Bandung dikirim ke nomor 0821-2733-7186

o Pilihan Lokasi Seleksi Poltekpar Bali dikirim ke nomor 0813 3876 0280

o Pilihan Lokasi Seleksi Poltekpar Medan dikirim ke nomor 0812 3800 8489

o Pilihan Lokasi Seleksi Poltekpar Makassar dikirim ke nomor 0811-1101-374

o Pilihan Lokasi Seleksi Poltekpar Palembang dikirim ke nomor 0822-7888-3988

o Pilihan Lokasi Seleksi Poltekpar Lombok dikirim ke nomor 0811-391-533

Baca juga artikel terkait SBMPTNP KEMENPAREKRAF 2021 atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Agung DH