Menuju konten utama

Sandiaga akan Bangun Stadion Bertaraf Internasional di Taman BMW

Stadion bertaraf internasional merupakan salah satu janji kampanye pasangan Anies-Sandiaga. Kala itu mereka berjanji stadion tersebut akan dibangun dengan fasilitas layaknya Stadion Old Trafford.

Sandiaga akan Bangun Stadion Bertaraf Internasional di Taman BMW
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno saat mengikuti rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi di DPRD DKI Jakarta, Selasa (7/11/2017). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

tirto.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan Pemerintah Provinsi memutuskan akan membangun stadion sepak bola bertaraf internasional di lahan Taman Bersih, Manusiawi dan Berwibawa (BMW) di Jakarta Utara.

"Kita putuskan akan dibangun di BMW, aspek hukumnya sedang pastikan legalitas bahwa ini adalah sebuah integrasi yang diminta oleh presiden waktu pertemuan," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (8/11/2017).

Menurut Sandiaga, hal itu sesuai dengan permintaan Presiden Joko Widodo saat bertemu Anies Baswedan -Sandiaga Uno beberapa waktu lalu. Jokowi meminta stadion yang di BMW untuk segera dibangun dan masalah lahannya diselesaikan.

"Selesaikan lahannya tolong dibangun segera yang bertaraf internasional. Memang Jakarta sudah saatnya punya, jadi di tahun 2018 kita siapkan polanya kemitraaan," kata Sandiaga, seperti dikutip Antara.

Rencananya stadion tersebut akan dibangun dengan fasilitas layaknya Stadion Old Trafford, markas klub asal Inggris, Manchester United.

"Anggaran nanti lagi dihitung dan ada business case yang akan dibangun sesuai dengan pola kemitraan. Jadi itu yang sudah dicoba anggaran pada fasilitas umum ini," kata Sandiaga.

Sandiaga berharap semoga bisa menjadi stadion yang menunjang Jakarta untuk menjadi World Class City.

Janji untuk membangun stadion selevel Old Trafford milik klub Manchester United di Inggris sudah diungkapkan oleh Sandiaga sejak akhir 2016 lalu. Dia beberapa kali mengulangi janjinya itu di masa kampanye putaran pertama Pilkada DKI Jakarta.

Bahkan, saat berkampanye Jalan Kramat I Pondok Pinang, Jakarta Selatan, pada awal Januari lalu Sandiaga pernah menyatakan jika berhasil memenangkan pilkada, pembangunan stadion akan dilakukan tiga bulan setelah dia dilantik menjadi wakil gubernur.

“Kita yakin, dalam 18 bulan, stadion tersebut bisa terwujudkan di Jakarta,” kata Sandiaga saat itu.

Di hadapan warga, Sandiaga juga mengatakan stadion baru itu akan memiliki rumput seperti di Old Trafford dan akan memiliki bangku layaknya Stadion San Siro milik klub AC Milan.

Baca juga artikel terkait ANIES-SANDIAGA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Olahraga
Reporter: Dipna Videlia Putsanra
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra