Menuju konten utama
Liga 1 2019

Robert Alberts: Persib & Persija Tak Pantas di Papan Bawah Klasemen

Persib maupun Persija sama-sama terlempar dari deretan 10 besar klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.

Robert Alberts: Persib & Persija Tak Pantas di Papan Bawah Klasemen
Pelatih dan Pemain Persib, Robert Alberts dan Supardi Nasir (tengah dan kanan) pada konferensi pers jelang Persija vs Persib di ruang konferensi pers Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (9/7/2019). tirto.id/Herdanang ahmad fauzan

tirto.id - Robert Rene Alberts menyinggung posisi Persija dan Persib di tabel klasemen jelang pertemuan kedua tim pada lanjutan pekan ke-8 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (10/7/2019). Menurut juru taktik Maung Bandung itu, tidak sepantasnya klub sekelas Persib dan Persija terdampar di papan bawah.

"Saat ini kedua tim, Persib dan Persija tidak berada di posisi yang tidak selayaknya mereka dapat, harus diakui. Tapi kedua tim pasti tidak sabar menanti pertandingan besok [Rabu]," imbuh Alberts.

Baik Persib maupun Persija memang sama-sama terlempar dari deretan 10 besar klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.

Persib untuk sementara menempati posisi 13 klasemen Shopee Liga 1 2019 dengan enam poin, hasil satu kemenangan, tiga kali imbang, dan dua kekalahan. Sementara tuan rumah Persija yang baru mengemas lima angka, hasil satu kemenangan serta masing-masing dua imbang dan kekalahan, berada satu tingkat tepat di bawah Maung Bandung (posisi 14).

Terlepas dari kekecewaannya, Alberts memercayai tradisi rivalitas kedua tim bikin big match besok tetap menyita perhatian. Apalagi SUGBK dipastikan terisi penuh setelah tiket daring Persija vs Persib ludes terjual sejak hari pembukaan penjualan, Senin (8/7/2019).

"Saya dan tim menanti pertandingan besok, pertandingan besok adalah pertandingan besar di sepak bola Indonesia, antara dua klub yang punya tradisi besar," ujarnya.

Antusiasme juga disampaikan salah satu penggawa andalan Maung Bandung, Supardi Nasir.

"Pertandingan besok pertandingan yang ditunggu-tunggu. Boleh dikatakan big match untuk sepak bola Indonesia. Harapan kami, pemain semua berharap bisa memberikan yang terbaik untuk besok. Kami juga berharap bisa meraih poin," tegasnya.

Sebanyak 12.400 petugas keamanan siap dikerahkan oleh Panitia Penyelenggara (Panpel) Persija saat big match besok. Panitia akan membuka empat pintu akses SUGBK untuk kendaraan, yakni Pintu 10, Pintu 11, Pintu 7, dan Pintu 5. Sementara bagi penonton yang hadir berjalan kaki, juga disediakan pintu khusus, yakni Pintu 1 (Jalan Asia Afrika).

Dimulai pukul 15.30 WIB, pertandingan juga bakal disiarkan langsung stasiun televisi Indosiar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Ibnu Azis