Menuju konten utama

Resmi ke Honda, Jorge Lorenzo Samai Rekor Valentino Rossi di MotoGP

Jorge Lorenzo menyamai rekor Valentino Rossi tampil untuk tiga tim pabrikan berbeda dalam karier di MotoGP.

Resmi ke Honda, Jorge Lorenzo Samai Rekor Valentino Rossi di MotoGP
Jorge Lorenzo dari Ducati, Valentino Rossi dari Movistar Yamaha MotoGP, Marc Marquez dari Repsol Honda Team dan Andrea Iannone dari Team SUZUKI ECSTAR terlihat dalam kompetisi MotoGP Italia Grand Prix di Mugello Circuit, Scarperia, Italia, Minggu (3/6/2018). ANTARA FOTO/REUTERS/Alessandro Bianchi

tirto.id - Jorge Lorenzo resmi bergabung dengan tim Repsol Honda selama dua musim pada MotoGP 2019 dan 2020. Kepastian ini didapatkan setelah pengumuman resmi Honda pada Rabu (6/6/2018). Dengan demikian, pebalap berjuluk X-Fuera berpeluang melewati rekor Valentino Rossi: juara seri dengan tiga motor berbeda.

"Mulai 2019, Jorge Lorenzo akan menjadi rekan setim juara dunia MotoGP empat kali Marc Marquez: dua juara hebat dengan bakat luar biasa dan harapan besar, akan membuat tim yang lebih kuat dan berkontribusi pada pengembangan HRC [Honda Racing Corporation]," demikian rilis Honda dikutip Motorsport.com.

Keputusan Jorge Lorenzo pindah ke Honda adalah langkah berikutnya dari sang pebalap Spanyol. Sebelumnya, pada 2016, dia memilih lepas dari tim yang menaunginya selama sembilan tahun, Yamaha. X-Fuera ketika itu tak kuasa menolak proyek besar yang disodorkan oleh Ducati.

Namun, petualangan Jorge Lorenzo bersama Ducati lebih banyak diisi cerita sedih. Sang juara dunia tiga kali harus menunggu hingga lomba ke-24, Grand Prix Italia pada Minggu (3/6/2018) untuk merasakan gelar seri pertamanya. Selebihnya, prestasi terbaik Lorenzo hanyalah tiga kali podium pada musim lalu.

Jorge Lorenzo juga melihat Ducati tidak lagi mengutamakan dirinya. Lorenzo harus mengalah pada Andrea Dovizioso, pebalap Italia yang terbukti meraih hasil lebih baik dengan menjadi runner-up MotoGP 2017. Lorenzo pernah diminta memuluskan team order agar Dovizioso juara di GP Malaysia, seri ke-17 MotoGP musim lalu.

Dengan bergabung ke Repsol Honda, Jorge Lorenzo mengikuti jejak Valentino Rossi sebagai pebalap yang tampil untuk tiga tim pabrikan berbeda. Rossi memulai MotoGP bersama Repsol Honda selama empat tahun, sejak 2000 sampai 2003. The Doctor kala itu mampu meraih tiga gelar juara dunia.

Lepas dari Honda, Valentino Rossi kemudian tampil untuk Yamaha. Dia bertahan selama tujuh musim sejak 2004 hingga 2010. Sang pebalap Italia masih bisa meraih tambahan empat gelar juara dunia, meski yang terakhir datang pada MotoGP 2009.

Rossi tidak bertahan selamanya di Yamaha. Ia kemudian hengkang ke Ducati, yang ketika itu masih belum setangguh era ini. The Doctor menjalani dua musim yang buruk bersama tim Italia tersebut, dengan hanya mencatatkan tiga podium. Setelahnya, sejak MotoGP 2013 hingga sekarang, Rossi kembali tampil untuk Yamaha.

Kini, Jorge Lorenzo ada di jalur yang sama dengan Valentino Rossi. Ia akan mencatatkan tampil dengan tiga tim berbeda sepanjang karier di MotoGP, yaitu Yamaha (2008--2015), Ducati (2016--2017), dan Honda setidaknya untuk MotoGP 2019 dan 2020.

Ada satu hal yang bisa membuat Lorenzo bakal lebih unggul dari Valentino Rossi, yaitu jika ia bisa memenangi satu seri saja bersama Honda dalam dua musim mendatang. Ia akan tercatat mampu meraih gelar juara seri dengan tiga motor berbeda. Rossi bisa melakukannya bersama Honda dan Yamaha, tapi tidak di Ducati.

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Otomotif
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus