Menuju konten utama
Liga Inggris 2020-21

Rekap Transfer Liga Inggris 2020 & Daftar Pemain Baru Termahal EPL

Rekap bursa transfer Liga Inggris 2020: Chelsea dan Manchester City jadi klub terboros. Liverpool di urutan 6, MU 10 besar.

Rekap Transfer Liga Inggris 2020 & Daftar Pemain Baru Termahal EPL
Logo Premiere League. foto/wikipedia/www.premierleague.com

tirto.id - Chelsea menjadi klub terboros sepanjang bursa transfer musim panas Liga Inggris 2020 yang ditutup pada Senin (5/10/2020) malam waktu Eropa. The Blues menghabiskan dana 226,1 juta paun, mengalahkan Manchester City di urutan kedua dengan 147 juta paun.

Usai berlalunya deadline transfer, kejutan dilakukan Manchester United yang mendapatkan Edinson Cavani, Alex Telles, hingga Facundo Pellestri pada hari terakhir pembelian pemain. Namun, The Red Devils hanya ada di urutan 10 dalam urusan belanja pemain oleh klub EPL.

United "hanya" menghabiskan 54,4 juta paun yang sebagian besar mengalir untuk pembelian gelandang Belanda, Donny va den Beek (39 juta paun) dari Ajax. MU memperoleh Cavani dengan cuma-cuma. Sang penyerang asal Uruguay berstatus free agent usai kontraknya tidak diperpanjang PSG.

Total uang yang dikeluarkan Manchester United hanya sekitar 24 persen dari pembelian Chelsea. The Blues yang pada musim lalu tidak dapat belanja karena terkena sanksi larangan transfer oleh FIFA, mendatangkan 7 pemain baru.

Pembelian termahal kubu Stamford Bridge adalah Kai Havertz, yang diambil dari Bayer Leverkusen dengan 75,8 juta paun. Ia diikuti Timo Werner dari RB Leipzig (45 juta paun), Ben Chilwell dari Everton (50 juta paun), lalu Hakim Ziyech dari Ajax (36 juta paun).

Untuk memberikan kompetisi kepada kiper utama Kepa Arrizabalaga, Chelsea merekrut penjaga gawang Edouard Mendy dari Rennes (21,6 juta paun). Mendy sudah menjalani debut untuk The Blues dengan clean sheet saat timnya mencukur Crystal Palace 4-0.

Manchester City yang musim lalu kalah 12 kali di semua kompetisi, menghabiskan 147 juta paun terutama untuk memperbaiki kinerja lini belakang mereka.

Setelah merekrut Nathan Ake dari Bournemouth (41 juta paun), The Citizens mengambil Ruben Dias dari Benfica (65 juta paun). Ini menyusul perombakan pertahanan yang sudah dilakukan Pep Guardiola sejak ia datang ke City pada 2016.

Pembelian besar lain adalah untuk Ferran Torres dari Valencia (37 juta paun). Ia diharapkan jadi pengisi ruang kosong yang ditinggalkan David Silva (Real Sociedad).

Aston Villa, yang musim lalu lolos dari degradasi pada hari terakhir kompetisi, membelanjakan 85 juta paun untuk perbaikan. Hasilnya sejauh ini optimal. Pasukan Dean Smith meraih 3 kemenangan dalam 3 partai perdana EPL, termasuk saat melumat Liverpool 7-2 di Villa Park pekan lalu.

Pembelian terbesar The Villans adalah Ollie Watkins. Sang penyerang yang mencetak 3 gol ke gawang Liverpool direkrut dari klub Divisi Championship, Brentford dengan 28 juta paun.

Nama lain yang tak kalah penting adalah Emiliano Martinez, kiper Argentina asal Arsenal (17 juta paun), penyerang Bertrand Traore dari Lyon (17 juta paun), dan bek Matty Cash asal Notingham Forrest dengan 28 juta paun.

Juara bertahan Liverpool sendiri hanya ada di urutan ke-6 dalam pembelian pemain. The Reds menghabiskan 81,7 juta paun, di bawah tim promosi Leeds United (84,5 juta paun) dan Wolverhampton (83,6 juta paun).

Liverpool menarik gelandang Thiago Alcantara dari Bayern Munchen, penyerang Diogo Jota dari Wolverhampton, dan bek Kostas Tsimikas dari Olympiakos. Kecuali Thiago, 2 pemain lain ibarat hanya dijadikan pelapis untuk starting XI ideal Jurgen Klopp.

Pimpinan klasemen sementara Liga Inggris, Everton, hanya mengeluarkan 65 juta paun sepanjang bursa transfer musim panas. Pemain terpenting yang didatangkan The Toffees tahun ini, James Rodriguez, didapatkan cuma-cuma dari Real Madrid.

Daftar Klub dengan Belanja Termahal di EPL

Berikut ini daftar klub Premier League dengan belanja terbanyak pada musim panas 2020 berdasarkan data Sky Sports.

NoKlubBelanja
1Chelsea226,1 juta paun
2Manchester City147 juta paun
3Aston Villa85 juta paun
4Leeds United84,5 juta paun
5Wolverhampton83,6 juta paun
6Liverpool81,7 juta paun
7Arsenal81,5 juta paun
8Everton65,0 juta paun
9Tottenham62,0 juta paun
10Manchester United54,4 juta paun
11Sheffield United53 juta paun
12Leicester City51,5 juta paun
13Newcastle United35 juta paun
14Southampton34,9 juta paun
15West Bromwich27,3 juta paun
16Fulham23 juta paun
17West Ham20 juta paun
18Crystal Palace16 juta paun
19Brighton13,4 juta paun
20Burnley--

Daftar Pembelian Termahal Klub Liga Inggris

Berikut ini daftar pembelian termahal klub EPL di bursa transfer musim panas 2020.

NamaKlub AsalKlub BaruHarga
Kai HavertzBayer LeverkusenChelsea75,8 juta paun
Ruben DiasBenficaManchester City65 juta paun
Ben ChilwellLeicesterChelsea50 juta paun
Thomas ParteyAtletico MadridArsenal45 juta paun
Timo WernerRB LeipzigChelsea45 juta paun
Diogo JotaWolverhamptonLiverpool45 juta paun
Nathan AkeBournemouthManchester City41 juta paun
Donny van de BeekAjaxManchester United39 juta paun
Ferran TorresValenciaManchester City37 juta paun
Nelson SemedoBarcelonaWolves36,8 juta paun

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH