Menuju konten utama

Rating Romantic Doctor Kim 2 Episode Baru Tinggi, Lampaui 20 Persen

Episode 9 drama Korea Romantic Doctor Kim 2 meraih rating tinggi capai 20 persen.

Rating Romantic Doctor Kim 2 Episode Baru Tinggi, Lampaui 20 Persen
Dr Romantic 2. foto/asian wiki

tirto.id - Drama Korea Romantic Doctor Kim 2 di SBS kembali meraih rating tinggi melampaui 20 persen dan menjadi peringkat terbaik dari 9 episode sebelumnya.

Menurut Nielsen Korea, drama yang tayang Selasa (4/2/2020) mencatat rata-rata 17,7 dan 20,8 persen secara nasional. Jumlah ini meningkat 2,6 poin dari episode sebelumnya dan peningkatan 0,1 poin dari rekor peringkat sebelumnya.

Sementara itu, Diary of a Prosecutors di JTBC mencatat rating 4,0 persen, dan Black Dog di tvN episode terakhir yang mengudara pada 4 Februari, mencatat 4,7 persen.

Mengambil alih slot waktu Black Dog minggu depan akan ditayangkan The Cursed yang naskahnya ditulis oleh penulis skenario film zombie, Train to Busan (2016).

Romantic Doctor Kim 2 merupakan sekuel dari drama sebelumnya dan merupakan drama medis yang diperankan oleh Han Suk Kyu, Lee Sung Kyung, dan Ahn Hyi Seop. Han Suk Kyu akan memerankan karakternya terdahulu, yakni sebagai Kim Sa Bu yang jenius dan merupakan seorang dokter ahli bedah.

Di sisi lain, tokoh Cha Eun Jae (Lee Sung Kyung) merupakan seorang mahasiswa fellow tahun kedua yang ditempatkan di departemen bedah jantung yang senang belajar dan penuh percaya diri. Cha Eun Jae memang dikenal karena kecerdasannya dan selalu berada pada jajaran siswa elite sepanjang hidupnya.

Kemudian, Seo Woo Jin (Ahn Hyo Seop) merupakan mahasiswa fellow tahun kedua dan seorang ahli bedah. Seo Woo Jin memiliki sikap sinis dan skeptis tentang segala hal, dan ia tidak bisa dekat dengan rekan-rekannya, tetapi ia selalu dipuji oleh para profesor berkat konsentrasi dan keterampilannya ketika melakukan operasi.

Beberapa orang mengira Woo Jin memiliki kecenderungan psikopat, tetapi ia secara pribadi percaya dirinya hanya seorang ahli bedah yang terampil secara alami. Di sisi lain, Woo Jin memandang sinis tentang kebahagiaan karena kesulitannya untuk tumbuh.

Drama ini dibintangi oleh Han Suk Kyu, Ahn Hyo Seop, dan Lee Sung Kyung sebagai pemeran utama. Han Suk Kyu sendiri telah berpartisipasi dalam Romantic Doctor Kim musim pertama pada 2016 lalu.

Berkat perannya di dalam drama tersebut, Han Suk Kyu bahkan diganjar dengan penghargaan Daesang atau Penghargaan Tertinggi dalam ajang SBS Drama Awards 2016. Selain itu, lewat drama Romantic Doctor Kim, Han Suk Kyu juga memenangkan Ten Star Award dalam ajang penghargaan yang sama.

Sejumlah drama lain yang juga pernah dibintangi oleh Han Suk Kyu di antaranya adalah Watcher (2019), Secret Door (2014), Tree With Deep Roots (2011), hingga Hotel (1995). Selain itu, pada tahun 2019, Han Suk Kyu juga membintangi film Forbidden Dream dan Idol.

Sementara itu, Ahn Hyo Seop merupakan aktor muda yang namanya mulai melejit setelah ia membintangi drama 30 But 17 pada 2018 lalu. Yang mana, berkat perannya di drama tersebut, Ahn Hyo Seop berhasil memboyong penghargaan sebagai Best New Actor dalam ajang penghargaan SBS Drama Awards 2018.

Selain itu, sejumlah drama yang pernah Ahn Hyo Seop bintangi adalah Abyss (2019), My Father is Strange (2017), Queen of Ring (2017), Entertainer (2016), Happy Home (2016), hingga One More Happy Ending (2016).

Baca juga artikel terkait DRAMA KOREA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Film
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH