Menuju konten utama
Liga 1 2019

Rahmad Darmawan Jelaskan Kondisi Cedera Ciro Alves

Rahmad Darmawan memperkirakan Ciro Alves cuma mengalami kram atau tidak dihantam cedera parah.

Rahmad Darmawan Jelaskan Kondisi Cedera Ciro Alves
Pelatih Tira-Persikabo Rahmad Darmawan didampingi pemain, Roni Sugeng pada konferensi pers usai laga kontra Madura United di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (12/7/2019) malam. tirto.id/Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Pemain bintang TIRA Persikabo, Ciro Alves harus ‘mandi lebih awal’ usai mengalami cedera di tengah pertandingan kontra Madura United pada lanjutan pekan ke-8 Shopee Liga 1 2019, Jumat (12/7/2019). Ciro kemudian ditarik keluar dan digantikan oleh rekan setimnya, Guntur Triaji.

Kendati demikian, pelatih TIRA Persikabo, Rahmad Darmawan memperkirakan striker andalannya itu cuma mengalami kram, alias tidak dihantam cedera parah.

“Ciro ketemu kami enggak ada masalah. Dia cuma kram di beberapa bagian. Di paha dua, betis dua, sama perut. Lima titik dia kram,” tutur pelatih yang akrab disapa RD itu setelah pertandingan.

Namun RD menggarisbawahi pula kalau situasi detailnya belum bisa didiagnosa.

“Saya belum bisa menyimpulkan cedera pemain. Karena biasanya cedera pemain dia trauma itu satu kali 24 jam, setelah itu baru bisa kami deteksi seperti apa, grade-nya seperti apa,” sambung eks pelatih Mitra Kukar itu.

Ciro sebenarnya tampil relatif baik pada pertandingan tadi. Dia sempat mencetak satu gol yang membawa timnya unggul 2-0 duluan. Sayang, pada akhirnya TIRA Persikabo gagal menang. Keunggulan mereka dikejar lawan, yang membalas lewat gol Aleksandar Rakic dan Jaimerson Da Silva. Skor akhir 2-2.

“Saya bersyukur saja, sama teman-teman bersyukur. Itu kami sudah kerja keras kan,” tutur salah satu pemain tuan rumah, Roni Sugeng.

Bagi TIRA Persikabo, hasil imbang ini sebenarnya sudah cukup mengantarkan mereka naik ke puncak klasemen, berkat capaian 16 poin dari tujuh laga. Hanya saja, posisi mereka berpeluang besar diambil alih runner-up Bali United yang cuma kalah produktivitas gol dan menyimpan dua laga sisa lebih banyak.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Ibnu Azis