Menuju konten utama

Pulang dari Cina, Presiden Mongolia Langsung Dikarantina 14 Hari

Virus corona atau COVID-19 tercatat di lebih dari 50 negara di dunia pada Jumat (28/2/2020) pukul 17.03 WIB.

Pulang dari Cina, Presiden Mongolia Langsung Dikarantina 14 Hari
Ilustrasi virus Korona. foto/istockphoto

tirto.id - Sepulang dari kunjungan kerja ke Cina, Presiden Mongolia Battulga Khaltmaa dan sejumlah pejabat langsung dikarantina selama 14 hari, demikian seperti dilansir Antara dari kantor berita Montsame, Jumat, 28 Februari 2020.

Namun demikian, Presiden Battulga adalah kepala negara pertama yang mengunjungi Cina sejak negara itu terkena wabah virus Corona Covid-19.

Kedatangan Presiden Mongolia itu ke Beijing ditemani oleh Menteri Luar Negeri Tsogbaatar Damdin serta beberapa pejabat senior pemerintah. Dalam kunjungan kerja tersebut, mereka bertemu dengan Presiden China Xi Jinping dan Perdana Menteri Li Keqiang.

Akan tetapi, saat tiba di Mongolia, Presiden dan rombongan langsung dikarantina untuk mengantisipasi dan mencegah penyebaran virus Corona.

Virus corona atau COVID-19 tercatat di lebih dari 50 negara di dunia pada Jumat (28/2/2020) pukul 17.03 WIB, demikian menurut data Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE.

Kasus virus corona tercatat mencapai 78.824 di Cina, dengan total kematian mencapai 2.788 dan sebanyak 36.268 berhasil sembuh dari virus corona. Selanjutnya sebanyak 2.337 kasus tercatat di Korea Selatan, dengan jumlah kematian sebanyak 13 orang dan 22 orang dinyatakan sembuh.

Kemudian, 705 kasus virus corona ditemukan di kapal pesiar Diamond Princes dan 10 orang telah sembuh, tetapi 5 orang meninggal akibat virus corona. Negara dengan kasus virus corona terbanyak lainnya yakni 655 di Italia. Hingga hari ini, terdapat 17 orang yang meninggal dan 45 yang berhasil pulih.

Negara lainnya di Eropa yang juga terinfeksi virus corona yakni Jerman sebanyak 48 kasus, Perancis 38 kasus, Spanyol 25 kasus, Swiss 8 kasus dan Swedia 7 kasus. Selanjutnya Kroasi, Australia, Yunani, Finlandia, Rusia, Irlandia, Norwegia, Belgia, Belanda, Denmark, hingga Romania.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Agung DH