Menuju konten utama

Puan Minta Seluruh Anggota DPR Bantu Atasi Banjir Meski Masih Reses

Ketua DPR RI Puan Maharani meminta kepada seluruh anggota DPR RI agar ikut membantu proses evakuasi banjir di daerahnya masing-masing.

Puan Minta Seluruh Anggota DPR Bantu Atasi Banjir Meski Masih Reses
Tim SAR gabungan mengevakuasi warga yang terjebak banjir di perumahan Ciledug Indah 1, Tangerang, Banten, Rabu (1/1/2020). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal.

tirto.id - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta kepada seluruh anggota DPR RI agar ikut membantu proses evakuasi banjir di daerahnya masing-masing. Kendati saat ini masa reses masih berjalan di DPR RI hingga 13 Januari mendatang.

"Kepada para anggota DPR RI yang sedang reses, terutama di Dapil Jabodetabek, untuk membantu melakukan proses-proses tanggap darurat dengan mengerahkan seluruh potensi yang ada," kata Puan lewat keterangan tertulisnya yang diterima reporter Tirto, Kamis (2/1/2020) pagi.

Puan menilai bahwa banjir yang terjadi di Jabodetabek tidak bisa diselesaikan secara parsial. Oleh karena itu, katanya, penanganan banjir harus melibatkan beberapa daerah.

"Harus ada upaya pencegahan untuk meminimalkan dampak dari hulu sampai hilir sehingga pemerintah pusat harus tampil menjadi pelopor," tuturnya.

Ia meminta agar pemerintah pusat dan pemerintah daerah bersinergi dalam menyusun kebijakan dan program penanggulangan banjir di Jabodetabek.

"Untuk DPR RI, kami akan membantu semua upaya pencegahan dan penanggulangan banjir Jabodetabek terutama dari sisi fungsi budgeting dan legislasi," ujarnya.

Puan mengaku merasakan duka cita yang mendalam serta turut berbelasungkawa atas jatuhnya korban meninggal dunia dalam bencana banjir ini.

"Semoga para keluarga korban diberi ketabahan. Dalam setiap peristiwa bencana, penyelamatan korban adalah yang utama. Karena itu, proses evakuasi terhadap para korban yang terkepung banjir harus diutamakan," katanya.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memperbarui data jumlah korban tewas akibat hujan ekstrem di Jabodetabek pada 1 Januari 2020. Hasilnya, BNPB mencatat ada 16 korban tewas akibat kejadian ini, jumlah ini bertambah dari data sebelumnya yang hanya 9 korban tewas.

Hari pertama tahun 2020, banjir melanda sejumlah lokasi di DKI Jakarta, Rabu (1/1/2020). Beberapa daerah yang dilanda selain di Jakarta, Bekasi dan Tangerang juga terdampak.

Baca juga artikel terkait BANJIR JAKARTA 2020 atau tulisan lainnya

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Haris Prabowo & Haris Prabowo
Editor: Maya Saputri