Menuju konten utama

PSIS Bakal Bermarkas di Semarang Lagi pada 2020

PSIS akan kembali bermarkas di Kota Semarang. Stadion Citarum Semarang akan menjadi kandang sekaligus pusat seluruh kegiatan PSIS. 

PSIS Bakal Bermarkas di Semarang Lagi pada 2020
Pemain bola PSIS Semarang meluapkan kegembiraan usai mencetak gol saat pertandingan Liga 1 melawan Semen Padang FC di Stadion Moh. Subroto, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (13/12/2019). ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/nz.

tirto.id - Klub berjuluk Mahesa Jenar, PSIS dipastikan bakal kembali bermarkas di Ibukota Jawa Tengah, Semarang pada kompetisi Liga Indonesia 1 2020.

Kepastian tersebut didasarkan pada hasil audiensi jajaran manajemen PSIS Semarang dengan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi pada Rabu (8/1/2020).

Direktur Utama PSIS Semarang, A.S. Sukawijaya mengatakan manajemen PSIS telah mengajukan sewa jangka panjang untuk berkandang di Stadion Citarum.

Stadion tersebut, kata Sukawijaya, akan dijadikan sebagai kandang sekaligus seluruh pusat kegiatan PSIS Semarang.

"Seluruh kegiatan PSIS akan berpusat di sana," kata pria yang akrab disapa Yoyok Sukawi itu pada hari ini, seperti dilansir Antara

Yoyok pun menyambut baik dukungan dari Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi terhadap rencana kembalinya PSIS bermarkas di Semarang.

Sebelumnya, selama musim kompetisi 2019, PSIS Semarang bermarkas di Stadion Moch.Soebroto Magelang. Hal tersebut akibat renovasi terhadap Stadion Jatidiri Semarang, yang sebelumnya menjadi markas PSIS, belum tuntas.

Kapasitas Stadion Citarum yang merupakan milik Pemerintah Kota Semarang tidak sebesar Stadion Jatidiri milik Pemprov Jawa Tengah.

Kembalinya PSIS ke Semarang tersebut melengkapi sejumlah persiapan klub ini untuk menghadapi kompetisi Liga 1 Indonesia 2020.

Sebelumnya, PSIS telah resmi menunjuk Dragan Djukanovic sebagai pelatih kepala baru untuk kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2020 menggantikan Bambang Nurdiansyah. Sebelumnya, Dragan adalah direktur teknik PSIS yang menemani Bambang pada musim kompetisi 2019. Selain menunjuk Dragan, PSIS juga memperpanjang kontrak 17 pemainnya.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2020

tirto.id - Olahraga
Sumber: Antara
Penulis: Addi M Idhom