tirto.id - Drama Korea (drakor) terbaru yang dibintangi Lee Min Ho dan Kim Go Eun, berjudul The King: Eternal Monarch episode 7 akan tayang Jumat (8/5/2020) malam ini, pukul 22.00 KST, atau 20.00 WIB di SBS.
Episode sebelumnya menceritakan, saat mendarat di Seoul, Lee Gon langsung menemui Jung Tae Eul. Namun, tak beberapa lama kemudian, Perdana Menteri (PM) Koo Seo Ryeong muncul di antara mereka.
Ini adalah pertemuan pertama Tae Eul dengan Koo Seo Ryeong, orang yang selama ini dijodoh-jodohkan dengan Lee Gon. Hal itu diketahui Tae Eul karena ia sempat mencari tahu tentang Koo Seo Ryeong di internet.
Dalam pertemuannya dengan PM Koo, Tae Eul tidak mau memberitahu namanya dan menyatakan ia bukan warga Kerajaan Corea.
Sementara itu, setelah mereka berpisah, PM Koo merasa direndahkan oleh Lee Gon. Apalagi, saat itu, ia melihat Lee Gon tersenyum lebar di depan Tae Eul.
Padahal, selama ini, Lee Gon tak pernah tersenyum kepadanya. Setelah itu, PM Koo langsung meminta sekretarisnya untuk mencari tahu identitas Tae Eul.
Sementara itu, selama di Kerajaan Corea, Tae Eul mencoba mencari tahu tentang Lee Gon dan sejarah keluarganya. Sehingga, Tae Eul juga tahu bahwa paman Lee Gon, Lee Lim pernah melakukan kudeta dan membunuh Raja, yakni ayah Lee Gon.
Di samping itu, saat ini, Lee Lim sedang berkeliaran dan mencari sejumlah orang yang akan ia ajak untuk bekerja sama dan bersekutu dengannya. Tak hanya orang-orang dari kerajaan Corea, Lee Lim juga mencoba merekrut mereka yang hidup di Republik Korea.
Mereka adalah orang-orang yang mirip dengan sosok yang dikenal Lee Lim secara pribadi ketika ia masih tinggal di Kerajaan Corea. Seperti yang diketahui, orang-orang yang hidup di Kerajaan Corea dan juga Republik Korea adalah orang yang sama, namu mereka memiliki nasib yang berbeda.
Sementara itu, saat ini, Kerajaan Corea sedang dalam situasi siap siaga menghadapi pasukan Angkatan Laut Jepang yang memasuki wilayah perairan mereka di pulau Dokdo.
Karena hal itu, Lee Gon langsung mengantarkan Tae Eul kembali ke asalnya secepat mungkin, sebab Lee Gon harus menyelesaikan masalah ini terlebih dahulu.
Namun, anehnya, tanda pengenal kepolisian milik Tae Eul yang dititipkan kepada wanita istana Noh Ok Nam telah raib entah ke mana. Lee Gon memerintahkan Noh Ok Nam menemukan tanda pengenal tersebut.
Akan tetapi, sebagai gantinya, untuk sementara, Lee Gon memberikan tanda pengenal kepolisian Tae Eul yang selama 25 tahun ini ada bersamanya. Sebelum berpisah, Lee Gon pun berjanji akan segera mengunjungi Tae Eul di Republik Korea.
Sementara itu, meski sempat bersitegang, dengan strategi yang digunakan Lee Gon, mereka bisa memukul mundur Angkatan Laut Jepang dari perairan mereka. Kerajaan Corea juga menuntut pihak Jepang meminta maaf secara resmi.
Jika Jepang tidak melakukan permintaan maaf, Kerajaan Corea mengancam tidak akan mengekspor logam mereka ke Jepang.
Di sisi lain, Jo Young masih terus mencari tahu tentang identitas Jung Tae Eul. Namun, Jo Young tidak bisa menemukan apa-apa.
Jo Young sendiri masih curiga kepada Tae Eul, sebab ia disebut-sebut sangat mirip dengan Luna, seorang penipu yang tinggal di Republik Corea. Jo Young takut jika keberadaan Tae Eul dapat membahayakan Lee Gon.
Sementara itu, Pangeran Boyoung akhirnya jujur kepada Lee Gon, ia telah memalsukan dokumen penyebab kematian Lee Lim. Sebenarnya, Lee Gon sudah menduganya, dan dengan begitu, Lee Gon semakin yakin bahwa Lee Lim masih hidup.
Preview The King: Eternal Monarch Episode 7
Dalam preview untuk episode 7 menceritakan, setelah sekian lama, Lee Gon akhirnya kembali mengunjungi Jung Tae Eul di Republik Korea. Tanpa disadari, Tae Eul yang memang telah menunggu-nunggu kedatangannya langsung memeluk Lee Gon.
Sebenarnya, kembalinya Lee Gon salah satunya karena ia khawatir terhadap Tae Eul. Sebab, Lee Gon sadar pamannya, Lee Lim akan mencarinya untuk mengambil seruling Manpasikjeok darinya.
Sehingga, jika hubungannya dan Tae Eul diketahui pamannya itu, maka Tae Eul akan berada dalam bahanya.
Akan tetapi, kali ini, Lee Gon kembali dengan ditemani Jo Young. Jo Young sendiri bingung, sebab ia menemukan seseorang yang mirip dengan dirinya, Jo Eun Seop.
Sepertinya, Lee Gon sengaja mempertemukan mereka, sebab Lee Gon ingin Jo Young mengerti dengan apa yang sebenarnya ia alami selama ini.
Di sisi lain, Tae Eul sendiri sadar bahwa suatu bahaya akan datang kepadanya suatu hari nanti. Sementara, kepada Jo Young, sepertinya Lee Gon memerintahkannya untuk membunuh Lee Lim kapan pun ia menemukannya.
Menurut data Nielsen Korea, The King: Eternal Monarch episode 6 yang tayang pekan lalu berhasil memperoleh rating rata-rata sebesar 10,3 persen dan 7,4 persen untuk masing-masing bagian secara nasional, serta 10,5 persen dan 7,9 persen untuk wilayah metroplitan Seoul.
Sementara itu, jika tidak ada perubahan jadwal, The King: Eternal Monarch episode 7 akan tayang malam ini pukul 20.00 WIB di SBS. Drama ini juga tersedia di platform streaming berbayar Netflix.
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yulaika Ramadhani