tirto.id - Drama Korea terbaru, Awaken episode 10 akan tayang malam ini, Selasa (29/12/2020) pukul 21.00 KST atau 19.00 WIB di tvN. Drama Senin-Selasa ini juga bisa disaksikan secara streaming di VIU.
Pada episode sebelumnya, Moon Jae Woong, pria yang ditemui Jamie Layton di supermarket ternyata juga datang dari Desa White Night dan ia juga memiliki kekuatan khusus, salah satunya memiliki kepribadian ganda.
Alur bergerak mundur menceritakan kilasan masa lalu Moon Jae Woong. Setelah kejadian di Desa White Night, Jae Woong dan salah satu pria pengasuh di White Night bersembunyi di desa para nelayan.
Saat itu, Jae Woong kecil menyakinkan para nelayan bahwa mereka tengah menunggu ayahnya yang akan datang menjemput.
Namun, pada malam hari, para nelayan di desa itu tiba-tiba tewas seakan bunuh diri seperti di Desa White Night. Jae Woong berujar bahwa lebih baik membunuh dari pada terbunuh.
Kejadian pembunuhan yang dibuat seakan para korban bunuh diri, terus terjadi disekeliling Jae Woong hingga ia tumbuh dewasa.
Sementara saat tengah berjalan pulang, Jamie melihat Moon Jae Woong tergeletak pingsan di pinggir jalan. Jamie yang saat itu belum menyadari identitas asli Jae Wong, kemudian membawanya ke kantor polisi.
Moon Jae Woong yang Jamie selamatkan ternyata tengah dikuasai kepribadian lainnya. Bukan kepribadian Jae Wong yang Jamie biasa temui di supermarket.
Secara bersamaan, Lee Ji Wook mendapat petunjuk bahwa Do Jung Woo bukan pembunuh sebenarnya. Jae Wook pergi menemui Jamie dan mengatakan, Jung Woo hanya pemberi peringatan karena mampu menebak masa depan, bukan seorang pembunuh.
Menurut Jamie, pola pembunuhan masa kini, mirip dengan kejadian 28 tahun silam. Jika ia dan Jung Woo bukan pembunuhnya, maka anak ketiga dari Desa White Night patut dicurigai sebagi pembunuh atas kasus pembunuhan berantai tersebut.
Perbincangan antara Jamie dan Ji Wook di dengar Jae Woong. Beberapa adegan menampilkan bayangan Jae Woong yang menjelaskan ia merupakan dalang dari semua kasus pembunuhan yang belakangan terjadi.
Jae Woong memiliki kemampuan membuat manusia mengalami lucid dream atau mimpi sadar yaitu situasi di mana seseorang mengetahui ia berada di alam mimpi dan memiliki kebebasan mengatur alur mimpinya.
Kekuatan itu dimanfaatkan Jae Woong untuk membuat para korbannya seakan mereka tengah berada di alam mimpi, tanpa mereka sadari hal itu mereka lakukan di alam nyata.
Sementara Gong Hye Won menyadari ayahnya, Gong Il Do masuk dalam tim penelitian pengembangan sel otak manusia di bawah Yayasan White Night.
Gong Hye Won juga berhasil menemukan rekaman video dokumenter di Desa White Night 28 tahun lalu. Pada video itu dijelaskan, para penliti Yayasan White Night menyuntikan cairan obat pengembangan sel otak dalam tubuh anak-anak usia di bawah 10 tahun.
Anak-anak yang tubuhnya tidak kuat menerima efek samping dari cairan itu akan merasa pusing, keluar darah dari hidung, hingga menyebabkan kematian.
Para peneliti dari Yayasan White Night termasuk Gong Il Do dan Son Min Ho mengubur jasad anak-anak itu secara tidak layak. Mereka menggali lubang besar dan membuang jasad anak-anak itu begitu saja.
Sementara Do Jung Woo berhasil menemukan panti asuhan yang dikelola Yayasan White Night. Pada data di panti asuhan itu, Jung Woo mendapati penelitian pengembangan sel otak masih berlanjut.
Preview Awaken Episode 10
Do Jung Woo tampaknya berhasil menemukan lokasi labolatorium penelitian sel otak milik Yayasan White Night.
Menemukan lokasi panti asuhan White Night, Jung Woo melihat anak-anak masuk dalam mobil dan dibawa ke suatu tempat. Kemungkinan anak-anak itu akan dibawa ke lokasi labolatorium penelitian.
Sementara Moon Jae Woong tampaknya kembali melakukan pembunuhan menggunakan teknik licuid dream. Beberapa adegan menampilkan Jamie Layton tercengang melihat jasad seseorang yang baru terjatuh dari atap suatu gedung.
Moon Jae Woong tampaknya telah menyadari Jamie Layton dan Do Jung Woo juga datang dari Desa White Night. Secara bersamaan, Jamie juga mulai menyadari Jae Woong merupakan anak ketiga dari Desa White Night.
Menurut Nielsen Korea, drama Awaken episode 9 yang tayang tadi malam berhasil meraih rating rata-rata sebesar 4,1 persen secara nasional dan 4,46 persen untuk wilayah metropolitan Seoul.
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Alexander Haryanto