Menuju konten utama

Preview Drakor Born Again Eps 7-8 KBS2: Soo Hyuk Alami Kecelakaan?

Preview drama Korea Born Again episode 7-8 yang akan tayang malam ini pukul 22.00 KST, atau 20.00 WIB di KBS2. 

Preview Drakor Born Again Eps 7-8 KBS2: Soo Hyuk Alami Kecelakaan?
Drama Korea Born Again. foto/asian wiki

tirto.id - Drama Korea (drakor) terbaru, Born Again episode 7 dan 8 akan tayang malam ini, Selasa (28/4/2020) pukul 22.00 KST, atau 20.00 WIB di KBS2.

Episode sebelumnya menceritakan, 30 tahun kemudian, Ha Eun, Gong Ji Cheol, dan Hyung Bin terlahir kembali sebagai orang lain. Namun, ketiganya pun secara tidak sengaja dipertemukan kembali.

Ji Cheol terlahir kembali sebagai Cheon Jong Beom, mahasiswa kedokteran di Universitas Soyeon. Di kampus, beberapa kali Jong Beom sempat bertemu Ha Eun yang terlahir kembali sebagai seorang ahli osteologi, Jung Sa Bin.

Sa Bin sendiri dijuluki sebagai ahli osteologi termuda. Selain bekerja di National Forensic Service (NFS), Sa Bin memang mengajar di kampus tempat Jong Beom kuliah. Ketika bertemu Jong Beom, entah mengapa Sa Bin sering merasakan deja vu.

Sejak pertama kali bertemu di toko buku, entah mengapa Jong Beom mulai sering memperhatikan Sa Bin. Ternyata, setiap bertemu Sa Bin, Jong Beom merasakan sebuah getaran singkat baik di tangan atau pun di jantungnya. Hal itu membuat Jong Beom ingin tahu apa yang sebenarnya terjadi.

Sementara, Jong Beom cukup terkenal di kalangan mahasiswa sebagai sosok yang sempurna. Apalagi, ayah Jong Beom adalah kepala kejaksaan dan kandidat Jaksa Agung, serta ibunya dikabarkan sebagai salah satu direktur di universitas Soyeon.

Namun, terdapat sebuah rumor yang menyatakan, Jong Beom adalah seroang psikopat, dan ia disebut-sebut pernah membunuh orang lain di usia 15 tahun. Semua kabar itu pun didengar oleh Sa Bin.

Sementara, Hyung Bin terlahir kembali sebagai seorang jaksa, Kim Soo Hyuk. Bahkan, dalam sebuah insiden, Soo Hyuk bertemu dengan Sa Bin yang saat itu menjadi sandera dari pelaku kejahatan, dan untungnya, saat itu, Sa Bin selamat.

Sa Bin dan Soo Hyuk dipertemukan kembali setelah terjadi penemuan mayat manusia yang diduga sebagai korban pembunuhan di sungai Donggang. Tangan mayat tersebut terlihat terikat, dan ia juga memeluk sebuah buku.

Menurut Sa Bin, mayat itu telah meninggal lebih dari 30 tahun jika dilihat dari tubuhnya. Anehnya adalah, meski telah berusia 30 tahun, mayat itu tidak berbentuk kerangka, melainkan berbentuk mumi yang masih memiliki kulit.

Sementara, Soo Hyuk percaya pelaku pembunuhan terhadap mayat itu adalah Byun Sung Hoon. Namun, Sa Bin tidak berpikir demikian, sebab jika pelakuknya adalah Sung Hoon, 30 tahun lalu ia masih berusia 8 tahun, padahal korban dinyatakan sebagai laki-laki dewasa.

Soo Hyuk sendiri memiliki sebuah kepercayaan bahwa gen seorang pembunuh atau kriminal bisa diturunkan. Sehingga, ia akan selalu memiliki prasangka terhadap mereka yang merupakan keluarga pelaku kejahatan.

Mumi korban pun akhirnya dibawa ke NFS untuk keperluan penyelidikan. Sa Bin adalah tipe orang yang ingin tahu apa kisah di balik mumi atau kerangka yang ia temukan. Sehingga, Sa Bin pun penasaran dengan apa kisah di balik mumi berusia 30 tahun itu, dan Sa Bin berjanji akan menemukan identitas korban.

Preview Born Again Episode 7 dan 8

Dalam preview untuk episode 7 dan 8 menceritakan, Cheon Jong Beom akhirnya memilih magang di bagian National Forensic Service (NFS) dengan arahan langsung dari Jung Sa Bin. Namun, di saat bersamaan, Jong Beom akhirnya bertemu jaksa Kim Soo Hyuk.

Ternyata, getaran tangan pada Jong Beom tak hanya terjadi saat ia bertemu Sa Bin, tetapi juga saat ia bertemu Soo Hyuk.

Dalam sebuah kesempatan, saat berada di ruangan yang sama dengan Jong Beom dan Soo Hyuk, Sa Bin melontarkan pertanyaan dengan mengatakan bahwa sepertinya mereka pernah bertemu di masa lalu.

Sementara itu, muncul sebuah kasus pembunuhan yang sangat mirip dengan kasus pembuhan berantai yang pernah dilakukan oleh Gong Ji Cheol 30 tahun lalu. Sepertinya, Kim Soo Hyuk sangat membenci tipe pelaku kejahatan seperti Gong Ji Cheol, sehingga ia tertarik dengan kasus tersebut.

Di sisi lain, pada akhir preview, Kim Soo Hyuk yang sedang mengendarai mobilnya tiba-tiba mengalami kecelakaan karena mencoba menghindari mobil truk yang tiba-tiba muncul di depannya.

Baca juga artikel terkait DRAMA KOREA atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

Kontributor: Maria Ulfa
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yandri Daniel Damaledo