Menuju konten utama

Presiden Barcelona Tegaskan Neymar Tak Dijual ke PSG

Sekali lagi Barcelona menegaskan Neymar tidak dijual ke klub manapun selama empat tahu ke depan, termasuk PSG.

Presiden Barcelona Tegaskan Neymar Tak Dijual ke PSG
Neymar jr. FOTO/REUTERS

tirto.id - Presiden Barcelona, Josep Bartomeu nampaknya kesal dengan pemberitaan berbagai media yang mengaitkan Neymar dengan klub Prancis Paris Saint Germain. Kabar terkini menyebutkan bahwa PSG masih belum menyerah untuk berusaha mendatangkan sang pemain. Menanggapi kabar tersebut, Bartomeu kemudian menegaskan bahwa klubnya tidak berniat melepas Neymar.

"Dia [Neymar] tidak dijual. Dia memiliki kontrak untuk empat tahun mendatang dan tentu saja, kami mengandalkannya. Ia bagian dari tim kami. Dia bagian dari trisula klub ini [bersama Messi dan Neymar].” ujar Bartomeu seperti dikutip The Independent, Jumat (21/7/2017).

Lebih lanjut, Bartomeu juga menjelaskan release clause Neymar tidak mungkin dapat dijangkau klub manapun. Hal ini dikarenakan adanya aturan Financial Fair Play dari UEFA yang membatasi klub-klub Eropa agar tidak belanja kelewat jor-joran.

"Klausul ini tidak mungkin diaktifkan, jika anda ingin mematuhi financial fair play," imbuh Bartomeu.

Neymar merupakan salah satu pemain andalan Barcelona dalam beberapa musim terakhir. Menurut data whoscored, musim lalu ia telah menorehkan 20 gol dan 19 umpan gol dari total 49 pertandingan bersama Blaugrana di berbagai kompetisi.

Kabar kepindahan Neymar awalnya berhembus kencang menyusul banyaknya komentar yang mengatakan bahwa penyerang bernomor punggung 11 itu tidak akan menjadi pemain terbaik dunia dalam waktu dekat, jika masih berada satu klub dengan Lionel Messi. Banyaknya pemain Brasil yang merumput bersama PSG juga dipercaya dapat menjadi faktor yang ‘menggoda’ sang pemain untuk pindah ke Ligue 1.

Sebelumnya, publik sepak bola juga dihebohkan dengan kabar berbagai media Prancis yang menyebutkan jika PSG berhasrat mendatangkan Neymar. Klub yang bermarkas di Parc des Princes tersebut dikabarkan siap menebus release clause Neymar yang menembus angka 220 juta euro.

PSG juga sempat dikabarkan akan menggunakan Marco Verratti sebagai “tambahan” guna menggoda Blaugrana agar mau melepas Neymar. Pasalnya, gelandang muda PSG tersebut merupakan salah satu pemain yang diidam-idamkan Barcelona guna mengganti posisi yang ditinggalkan Xavi Hernandez dua musim lalu.

Sejauh ini, dalam dua musim terakhir Barecelona memang memiliki banyak gelandang bertalenta. Namun, nama-nama yang ada dinilai masih belum cukup untuk menutupi lubang yang ditinggalkan Xavi.

Baca juga artikel terkait NEYMAR atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Agung DH