Menuju konten utama

Prediksi Yangon United vs Bali United: Partai Hidup Mati Tim Tamu

Laga antara Yangon United vs Bali United yang digelar pada Rabu, 11 April jadi partai hidup-mati tim tamu.

Prediksi Yangon United vs Bali United: Partai Hidup Mati Tim Tamu
Pesepakbola Bali United, Andhika Pradana Wijaya (kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSMS Medan Reinaldo Lobo (kedua kiri) dalam pertandingan Sepak Bola Liga 1 2018 di Stadion I Wayan Dipta, Sabtu (24/3). ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/ama/18.

tirto.id - Pertandingan Yangon United vs Bali United di pekan kelima Piala AFC 2018 akan digelar pada Rabu, 11 April pukul 16.00 WIB. Duel di Stadion Thuwanna YTC ini akan menjadi partai hidup mati untuk tim tamu. Bali United yang berjuluk Serdadu Tridatu harus menang untuk menjaga peluang keluar sebagai juara Grup G.

Bali United berangkat ke Myanmar dengan bayang-bayang kekalahan 1-3 atas Yangon United pada 13 Februari lalu. Ketika itu, Serdadu Tridatu kalah karena konsentrasi yang terpecah antara berlaga di Piala AFC dan turnamen Piala Presiden 2018. Tim asuhan Widodo C. Putro menurunkan tim yang berisi kebanyakan pemain cadangan.

Kekalahan Bali United tersebut dilanjutkan dengan catatan yang kurang memuaskan dalam tiga laga berikutnya. Serdadu Tridatu tercatat hanya menang sekali dan seri dua kali. Memiliki lima poin, sekarang mereka ada di urutan kedua klasemen, tertinggal empat angka oleh Yangon United yang demikian perkasa: menang tiga kali dan hanya kalah sekali.

Jika sampai Bali United tumbang di partai ini, mereka terancam bakal jatuh ke posisi lebih bawah. Dalam pertandingan lain, ada Thanh Hoa dan Global Cebu yang akan saling bunuh di Filipina pada Rabu ini pula pukul 18.30 WIB. Siapapun yang menang, pasti akan ada yang menggeser Bali United, karena keduanya sama-sama memiliki empat poin.

Di sisi lain, jika Bali United bisa mengalahkan Yangon United, mereka akan memiliki delapan poin, hanya satu angka dari sang pemuncak klasemen. Dengan demikian, peluang untuk lolos otomatis ke babak berikutnya akan lebih terbuka. Pasalnya, jika masih bertahan di posisi kedua seperti saat ini, Serdadu Tridatu harus menjalani pertandingan play-off untuk masuk babak sistem gugur.

"Kami berharap mampu menampilkan permainan terbaik agar bisa berada di peringkat atas grup G dan lolos ke babak berikutnya. Kami juga tetap respek dengan tim tuan rumah Yangon United, mengingat mereka saat ini berada di puncak klasemen," kata Widodo C. Putro dikutip laman resmi Bali United.

Permasalahan Bali United musim ini adalah lini depan mereka yang kurang tajam. Mencetak dua gol dalam empat partai tidaklah mengesankan dengan keberadaan pemain Irfan Bachdim, Ilija Spasojevic, dan Stefano Lilipaly. Jika mereka bisa memperbaiki kinerja, peluang Serdadu Tridatu memetik poin akan terbit.

Perkiraan Susunan Pemain

Yangon United (4-2-3-1): Sann Sat Naing; David Htan, Kekere Moukailou, Zaw Pyae Pyho, Khant Min Kyaw; Kousuke Uchida, Yan Aung Kyaw; Maung Maung Lwin, Oo Kyaw Zin, Aee Soo, Emmanuel Ikechukwu

Bali United (4-2-3-1): Wawan Hendrawan, Andhika Wijaya, Demerson, Ahn Byung-Gun, Ricky Fajrin; Milos Krkotic, M. Taufiq, Fadil Sausu, Irfan Bachdim, Ilija Spasojevic, Stefano Lilipaly

Baca juga artikel terkait PIALA AFC 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Reporter: Fitra Firdaus
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus