tirto.id - Laga seru antara Watford vs Liverpool akan hadir dalam pekan ke-13 Liga Inggris 2018/2019 di Stadion Vicarage Road, Sabtu (24/11/2018) pukul 22.00 WIB. Jelang laga ini, tuan rumah yang sedang kesulitan mendapat ancaman serius dari penyerang andalan The Reds, Mohamed Salah.
Penyerang internasional Mesir itu menorehkan rekor impresif melawan Watford sejak berlabuh ke Anfield. Musim lalu, Salah mencetak lima gol dan satu assist dalam dua laga melawan The Hornets. Di Anfield. musim lalu, Salah mencetak empat gol dan satu assist ketika Liverpool menekuk Watford dengan skor telak 5-0.
Eks penyerang AS Roma itu pun belum lama ini menorehkan rekor tersendiri di Liverpool. Berkat dua gol ke gawang Red Star Belgrade pada Oktober lalu, Salah menjadi pemain Liverpool yang paling cepat mencetak 50 gol. Sejak menjadi juru gedor The Reds, Salah hanya butuh 65 penampilan untuk mencetak 50 gol.
Rekor tersebut menjadi bukti ketajaman Salah sejak diasuh Jurgen Klopp. Selain itu, torehan tersebut juga menjadi motivasi tersendiri bagi Salah yang hendak mencetak gol ke-100.
“Menjadi pemain tercepat yang mencetak 50 gol untuk klub [Liverpool] ini adalah sesuatu yang hebat. Tetapi saya harus jalan terus dan mencetak lebih banyak gol--saya menunggu untuk [gol] ke-100!” ucap Salah dikutip laman resmi Liverpool.
Sementara itu, kubu tuan rumah sedang dalam tren kurang baik jelang menjamu Mohamed Salah dan kolega. Pasalnya, skuat asuhan Javi Gracia gagal meraih kemenangan dalam dua laga terakhir Liga Inggris.
Setelah mencatatkan start impresif, The Hornets mulai terseok-seok belakangan ini. Pekan lalu, Troy Deeney dan rekan-rekan ditahan imbang Southampton 1-1. Bahkan pada pekan ke-11, Watford ditekuk Newcastle United yang merupakan kemenangan perdana The Magpies musim ini.
Apabila Watford sudah terseok-seok, The Reds masih konsisten menjaga momentum di Liga Inggris musim ini. Hingga pekan ke-12, Liverpool masih belum terkalahkan. The Reds pun bersaing ketat dengan Manchester City yang unggul dua poin di puncak klasemen.
Laga Watford vs Liverpool pun diprediksi akan berjalan ketat dan menarik. Kendati sedang terseok, The Hornets tetaplah kuda hitam yang patut diwaspadai tim tamu. Terlebih lagi, rekor pertemuan kedua tim membuat laga ini diprediksi akan diwarnai banyak gol.
Dalam 22 pertemuan di papan atas, laga Watford vs Liverpool belum pernah mencatatkan hasil imbang tanpa gol. Musim lalu pun, Watford dan Liverpool berbagi angka di Vicarage Road melalui drama saling serang yang berkesudahan 3-3.
Jelang laga ini, Watford juga patut mewaspadai penyerang internasional Brasil, Roberto Firmino. Meskipun urung menemukan ketajamannya, Firmino punya rekor bagus dalam menghadapi Watford. Dari lima laga terakhir di Liga Inggirs, Firmino sukses mencetak empat gol dan tiga assist melawan Watford.
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis