Menuju konten utama

Mane Ikuti Jejak Salah & Firmino Perpanjang Kontrak di Liverpool

Mane mengikuti Salah dan Firmino, yang sama-sama punya kontrak di Liverpool hingga 2023.

Mane Ikuti Jejak Salah & Firmino Perpanjang Kontrak di Liverpool
Liverpool Sadio Mane merayakan mencetak gol pertama timnya saat pertandingan final Liga Champions antara Real Madrid dan Liverpool di Stadion Olimpiyskiy di Kiev, Ukraina, Sabtu, 26 Mei 2018. (AP Photo / Matthias Schrader)

tirto.id - Liverpool sukses memperpanjang kontrak penyerang sayap andalannya, Sadio Mane. Penggawa asal Senegal itu diikat dengan kontrak baru sepanjang lima tahun, atau hingga 2023.

Kepastian perpanjangan kontrak Mane telah diumumkan secara resmi oleh Liverpool melalui laman resminya. Tidak diumumkan secara resmi berapa nominal gaji yang diterima Mane dalam kontrak resminya. Namun diyakini angkanya lebih tinggi ketimbang gaji sang pemain yang sebelumnya berkisar Rp 1,7 miliar per pekan.

Kini, Mane pun mengikuti jejak dua tandemnya di lini depan, Roberto Firmino dan Mohamed Salah yang juga telah memperpanjang kontrak masing-masing di Anfield. Firmino jadi yang pertama memperpanjang kontraknya pada bulan April lalu. Kemudian menyusul pada Juli adalah Salah yang memilih langkah serupa. Uniknya, sebagaimana Mane, Firmino dan Salah juga memperpanjang kontrak masing-masing sampai tahun 2023.

Dalam wawancaranya di laman resmi klub, Mane sendiri mengaku lega karena kesepakatan perpanjangan kontrak telah tercapai. Sejak awal, ia mengaku bahagia diberi kesempatan menjadi bagian dari Liverpool.

"Saya sangat bahagia bisa memperpanjang waktu di Liverpool. Ini adalah hari besar untuk saya dan saya telah mengambil keputusan terbaik sepanjang karier saya," ungkapnya.

Liverpool pertama kali mendatangkan Mane pada awal musim kompetisi 2016-2017 lalu. Direkrut dari Southampton setelah tampil mentereng bersama klub yang bermarkas di Stadion St. Mary's tersebut, tak kurang dari 34 juta poundsterling jadi nominal yang dibayarkan oleh kubu Liverpool.

Pembicaraan kontrak baru hingga 2023 sendiri diyakini telah dimulai antara pihak Liverpool dan Mane sejak akhir musim lalu. Namun segalanya baru mencapai kesepakatan bulan November ini.

"Saya selalu berkata, ketika saya tahu punya peluang bergabung ke sini, saya tak perlu berpikir dua kali. Klub yang tepat dan momen yang tepat, serta dengan pelatih yang tepat pula. Saya telah berada di sini dan saya sangat bahagia," sambung Mane.

Maklum saja bila hasrat Liverpool memperpanjang kontrak Mane cukup besar. Pasalnya ia jadi salah satu pemain dengan kontribusi besar dalam mengantarkan Liverpool menembus final Liga Champions 2017-2018.

Musim lalu, selama bermain di Liga Champions ia mengemas 10 gol dari 13 pertandingan. Dalam daftar top skor torehannya di kompetisi hanya kalah dari bomber Real Madrid saat itu, Cristiano Ronaldo serta sama dengan dua rekan setimnya, Salah dan Firmino.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp pun merespons positif perpanjangan kontrak Mane. Klopp yang sudah dua musim menangani The Reds tak segan mengatakan bahwa Mane merupakan aset salah satu terpenting Liverpool.

"Dia adalah pemain penting dalam skuat kami. Dia memancarkan kegembiraan di atas lapangan dan saya pikir ini berdampak terhadap performanya," ujar Klopp.

Tak hanya berkontribusi besar bagi tim, penampilan apik Mane juga terbukti secara individual. Ia bahkan termasuk dalam 30 pemain yang masuk daftar pedek kandidat peraih Ballon d'Or 2018. Tak hanya itu, Mane sejauh ini juga masih berada dalam daftar lima kandidat terkuat peraih gelar Pemain Terbaik Afrika versi BBC.

"Saya tak bisa berpikir ada satu saja klub di Eropa yang tidak menginginkan pemain seperti Sadio Mane ada untuk mereka. Jadi, fakta bahwa dia ingin tetap bersama kami membuktikan sesuatu tentang di mana kami saat ini," pungkas Klopp.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan