tirto.id - Prediksi Irak vs Vietnam dalam 8 besar Piala Asia AFC U23 2024 mengarah pada kemenangan wakil Asia Barat jika melihat perkembangan mereka di turnamen ini. Pertandingan di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, Sabtu 27 April pukul 00.30 WIB, ini tayang melalui siaran langsung RCTI, di samping live streaming Vision+ saluran Soccer Channel dan Sportstars 4.
Irak keluar sebagai juara Grup C AFC U23 2024 lewat perjuangan tidak mudah. Pasalnya, di laga pembuka, The Lions of Mesopotamia harus menelan kekalahan 0-2 dari Thailand. Ini membuat asa mereka sempat redup. Akan tetapi, kemenangan di 2 laga terakhir memastikan posisi puncak klasemen Grup C bagi tim asuhan Radhi Shenaishil.
Progres apik Irak justru berkebalikan dengan Vietnam yang secara tren hasil laga mengalami penurunan. Di laga terakhir Grup D, The Golden Star Warriors bahkan dibantai Uzbekistan 3-0. Ini membuat sang wakil Asia Tenggara harus puas menjadi runner-up grup.
Prediksi Irak vs Vietnam Perempat Final AFC U23 2024
Irak memang mengawali Piala Asia AFC U23 2024 dengan hasil negatif yang mengejutkan. Bagaimana tidak, menjadi salah satu unggulan, The Lions of Mesopotamia malah tumbang 0-2 ketika bertemu Thailand.
Situasi itu memaksa Irak harus memenangi dua laga sisa di Grup C jika ingin lolos. Untungnya hal itu bisa mereka wujudkan saat mengalahkan Tajikistan 4-2 dan Arab Saudi 2-1. Pada akhirnya Irak menjadi juara grup karena unggul head to head atas Arab Saudi.
Laga terakhir melawan Arab Saudi tersebut seolah menjadi pembuktian permainan efektif Irak. Melawan sang juara bertahan AFC u23 sekaligus tim yang baru saja membantai Thailand 5-0, Irak mampu melepaskan 12 tembakan (5 on target) walau hanya memiliki 37 persen penguasaan bola.
Hasil tersebut tentu akan menjadi modal masif mereka di laga perempat final kontra Vietnam. Apalagi, Irak U23 adalah tim bersejarah di turnamen ini. Mereka menjadi juara pada edisi perdana Piala Asia U23 pada 2013 lalu.
"Semua tahu bahwa kami menjalani awal yang buruk dan berada dalam situasi sulit. Kami harus memenangi dua laga, tapi kami bisa melakukannya," jelas pelatih Irak, Radhi Shenaishil.
Perjalanan Vietnam, di sisi lain, mengalami penurunan. Mereka memang mampu mengalahkan Kuwait 3-1 dan Malaysia 2-0. Akan tetapi, di laga perebutan juara grup, The Golden Star Warriors tak kuasa menahan keganasan Uzbekistan dan menyerah 3-0.
Kini performa lebih baik akan menjadi tuntutan bagi tim asuhan Hoàng Anh Tuấn. Tanpa kemenangan di laga kontra Irak ini, mustahil mimpi mereka menuju Olimpiade 2024 bisa terwujud.
"Pertandingan perempat final ini tidak akan mudah bagi kedua tim. Irak kalah dari Thailand tapi kemudian mereka bisa memenangi dua pertandingan lain. Kami akan memberikan yang terbaik dan kalian akan melihat permainan yang berbeda dari kami," ucap sang pelatih dikutip laman resmi AFC.
Prediksi Susunan Pemain Irak U23 vs Vietnam U23
Kabar bagus bagi kedua tim, skuad terbaik bisa dimainkan di pertandingan ini. Irak bisa kembali mengandalkan sosok Ali Jassim yang sudah sarat pengalaman bersama timnas senior sekaligus top skor AFC U23 dengan dua gol. Pemain lain seperti Zaid Tahseen, Muntadher Mohammed, dan Amin Al-Hamawi juga diprediksi akan menjadi andalan Irak.
Di sisi lain, kekuatan Vietnam akan semakin lengkap di laga ini. Pasalnya, 2 pemain yang sebelumnya absen karena skorsing, yakni Nguyễn Ngọc Thắng dan Hồ Văn Cường bisa bermain lagi. Keduanya diperkirakan akan langsung menjadi pemain inti lagi bersama Quan Văn Chuẩn, Khuất Văn Khang, dan Nguyễn Thái Sơn.
Irak U23 (4-2-3-1): Hussein Hassan; Mustafa Saadoun, Zaid Tahseen, Josef Al-Imam, Ahmed Maknzi; Hussein Amer, Muntadher Mohammed; Karrar Mohammed Al-Mukhtar, Ali Jassim, Nihad Mohammed; Amin Al-Hamawi. Pelatih: Radhi Shenaishil
Vietnam U23 (3-4-3): Quan Văn Chuẩn; Nguyễn Mạnh Hưng, Lương Duy Cương, Nguyễn Ngọc Thắng; Hồ Văn Cường, Khuất Văn Khang, Võ Hoàng Minh Khoa, Nguyễn Thái Sơn; Võ Nguyên Hoàng, Nguyễn Văn Tùng, Bùi Vĩ Hào. Pelatih: Hoàng Anh Tuấn
Rekor Head to Head (H2H) Irak U23 vs Vietnam U23
Keberhasilan Vietnam menembus final Piala Asia U23 2018 lalu diwarnai dengan keberhasilan mereka menyingkirkan Irak. Bertemu di babak perempat final, kedua tim saat itu bermain imbang 3-3 selama 120 menit.
Laga harus diselesaikan dengan adu penalti yang pada akhirnya dimenangi Vietnam 5-3. Semua penendang Vietnam kala itu melakukan tugas dengan baik. Sebaliknya, dari Irak, kegagalan Bashar Resan mencetak gol sebagai algojo pertama turut menentukan kegagalan mereka lolos ke semifinal.
Pertemuan Terakhir Irak U23 vs Vietnam U23:
Friendly Match
23-03-2022: Vietnam U23 vs Irak U23 0-0
Asian Cup U23
20-01-2018: Irak U23 vs Vietnam U23 3-3, adu penalti 3-5
5 Pertandingan Terakhir Irak U23:
Asian Cup U23
22-04-2024: Arab Saudi U23 vs Irak U23 1-2
19-04-2024: Tajikistan U23 vs Irak U23 2-4
16-04-2024: Irak U23 vs Thailand U23 0-2
Friendly Match
11-04-2024: Jepang U23 vs Irak U23 1-0
27-01-2024: Togo U23 vs Irak U23 2-3
5 Pertandingan Terakhir Vietnam U23:
Asian Cup U23
23-04-2024: Uzbekistan U23 vs Vietnam U23 3-0
20-04-2024: Malaysia U23 vs Vietnam U23 0-2
17-04-2024: Vietnam U23 vs Kuwait U23 3-1
Friendly Match
10-04-2024: Yordania U23 vs Vietnam U23 0-0, adu penalti 4-3
23-03-2024: Tajikistan U23 vs Vietnam U23 0-0
Live Streaming Irak vs Vietnam 8 Besar AFC U23 2024
Jika tidak ada perubahan, jadwal pertandingan Piala Asia U23 2024 antara Irak vs Vietnam di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, akan tayang live di RCTI serta Vision+ saluran Soccer Channel dan Sportstars 4, Sabtu 27 April 2024 pukul 00.30 WIB.
Untuk menyaksikan Piala Asia U23 2024 di Vision+, Anda dapat memilih paket berlangganan Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp35.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.
Link Live Streaming Irak vs Vietnam AFC U23 di RCTI
Link Live Streaming Irak vs Vietnam AFC U23 di Soccer Channel
Link Live Streaming Irak vs Vietnam AFC U23 di Sportstars 4
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Piala Asia U23 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus