Menuju konten utama

Prediksi Udinese vs Inter Milan Liga Italia 2024, Skor H2H, Live

Prediksi Udinese vs Inter Milan dan link live streaming laga yang digelar di Stadion Bluenergy, pada Selasa (9/4/2024), pukul 01.45 WIB.

Prediksi Udinese vs Inter Milan Liga Italia 2024, Skor H2H, Live
ilustrasi sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Prediksi Udinese vs Inter Milan di pekan ke-31 Liga Italia 2023/2024 berdasarkan head to head (H2H) mengarah pada kemenangan Il Nerazzurri. Jadwal laga yang digelar di Stadion Bluenergy, pada Selasa (9/4/2024), pukul 01.45 WIB dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports dan Vidio.

Udinese yang menempati peringkat 14 klasemen sementara Liga Italia 2023/2024 diprediksi sulit meraih poin melawan Inter Milan. Apalagi, performa mereka dalam beberapa laga terkini juga tidak terlalu bagus dan hanya mencatat 1 kemenangan dalam 5 laga.

Di sisi lain Inter Milan yang hanya berkompetisi di Liga Italia Serie A 2023/2024 bakal tampil dengan kekuatan penuh menghadapi Udinese. Il Nerazzuri saat ini unggul 11 poin dari AC Milan di posisi 2, dan membutuhkan 4 kemenangan lagi dari 8 laga sisa untuk memastikan gelar juara.

Prediksi Udinese vs Inter di Liga Italia 2024 Live beIN Sports

Udinese yang musim lalu tampil cukup apik menunjukkan performa yang menurun di Liga Italia 2023/2024. Dari 30 laga yang mereka jalani Le Zebrette baru meraih 4 kemenangan, hanya lebih banyak dari Salernitana yang baru menang 2 kali, dan mencetak 29 gol.

Berdasarkan statistik dari Whoscored, Udinese lebih banyak bermain long ball dan tidak memiliki kreativitas di lini tengah. Hal itu pun berpengaruh pada jumlah peluang yang mereka miliki, serta kualitas passing sukses yang hanya mencapai 77% per laga, alias salah satu yang terburuk di Serie A.

Oleh karena itu, menghadapi Inter Milan yang memiliki lini belakang solid serta lini tengah yang konsisten, peluang Udinese meraih poin sangat sulit. Meski bermain di kandang sendiri, tetapi Zebrette diprediksi sulit keluar dari tekanan Il Nerazzurri.

Di sisi lain Inter Milan musim ini menjadi tim paling produktif di Liga Italia, sekaligus jadi tim yang paling sedikit kebobolan. Total anak asuh Simone Inzaghi, mencetak 73 gol dan kebobolan 14 gol dari 30 laga yang dijalani. Meskipun di kompetisi Eropa, mereka gagal melaju jauh tetapi di Serie A, Il Nerazzurri tampil dominan.

Dalam hal menyerang, Inter Milan memiliki banyak opsi mulai dari umpan satu dua dari area tengah, memanfaatkan sisi sayap, hingga menggunakan serangan balik cepat dalam transisi bertahan ke menyerang. Mereka pun mampu mencetak gol dari beragam situasi dalam permainan.

Dari 73 gol yang dicetak oleh Inter Milan musim ini, 40 di antaranya dibuat melalui open play, kemudian 12 gol dari set piece, dan 9 gol dari counter attack. Selain itu, mereka juga mencetak 10 gol dari penalti, dan 2 gol dari bunuh diri pemain lawan.

Oleh sebab itu, menghadapi Udinese yang sulit menciptakan peluang, Inter Milan diunggulkan untuk meraih kemenangan di Liga Italia. Di laga terakhir mereka pun sukses menumbangkan Empoli 2-0 setelah sempat ditahan imbang Napoli 1-1.

Perkiraan Susunan Pemain Udinese vs Inter Milan

Udinese dan Inter Milan diperkirakan sama-sama menggunakan formasi 3-5-2. Kubu tuan rumah diprediksi mengandalkan duet Florian Thauvin, dan Isaac Success, sementara tim tamu mengandalkan Marcus Thuram, dan Lautaro Martínez.

Udinese (3-5-2): Maduka Okoye; João Ferreira, Jaka Bijol, Nehuén Pérez; Roberto Pereyra, Sandi Lovrić, Walace, Lazar Samardžić, Hassane Kamara; Florian Thauvin, Isaac Success. Pelatih: Gabriele Cioffi.

Inter Milan (3-5-2): Yann Sommer; Benjamin Pavard, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Hakan Calhanoğlu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco; Marcus Thuram, Lautaro Martínez. Pelatih: Simone Inzaghi.

Head to Head (H2H) Udinese vs Inter Milan

Dari segi head to head (H2H) Inter Milan lebih unggul dengan mencatat 4 kemenangan dan 1 kali tumbang atas Udinese. Di pertemuan pertama musim ini Il Nerazzurri menang dengan skor telak 4-0.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Udinese vs Inter Milan

10/12/23: Inter vs Udinese 4-0

19/02/23: Inter vs Udinese 3-1

18/09/22: Udinese vs Inter 3-1

01/05/22: Udinese vs Inter 1-2

31/10/21: Inter vs Udinese 2-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Udinese

01/04/24: Sassuolo vs Udinese 1-1

25/03/24: Udinese vs Padova 2-3

16/03/24: Udinese vs Torino 0-2

12/03/24: Lazio vs Udinese 1-2

02/03/24: Udinese vs Salernitana 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Inter Milan

02/04/24: Inter vs Empoli 2-0

18/03/24: Inter vs Napoli 1-1

14/03/24: Atlético Madrid vs Inter 2-1

10/03/24: Bologna vs Inter 0-1

05/03/24: Inter vs Genoa 2-1

Live Streaming Udinese vs Inter di beIN Sports

Live streaming Udinese vs Inter Milan dalam lanjutan Liga Italia 2023/2024 dapat disaksikan di beIN Sports. Jam tayang laga yang digelar di Stadion Bluenergy, akan dimulai pada Selasa, 9 April 2024 pukul 01.45 WIB.

Untuk dapat menonton tayangan Liga Italia 2023/2024 di Vidio atau beIN Sports dapat berlangganan terlebih dahulu. Terdapat sejumlah paket langganan yang dapat Anda pilih dengan harga dan durasi yang bervariasi.

Link Live Streaming Udinese vs Inter - beIN Sports

Link Live Streaming Udinese vs Inter - Vidio

*Jadwal Udinese vs Inter Milan di Liga Italia 2023/2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dipna Videlia Putsanra