Menuju konten utama
CFA International Football

Prediksi Timnas Indonesia U23 vs Arab Saudi: Kesempatan Terakhir

Prediksi Timnas Indonesia U23 vs Arab Saudi: Garuda yang melakukan rotasi bakal kesulitan.

Prediksi Timnas Indonesia U23 vs Arab Saudi: Kesempatan Terakhir
Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 mengikuti pemusatan latihan di Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS), Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (3/9/2019). Sebanyak 26 pemain mengikuti pemusatan latihan sebagai persiapan SEA Games 2019 di Filipina. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/nz.

tirto.id - Pertandingan pemungkas Chongqing Gorges Bank Cup International Football akan mempertemukan Timnas Indonesia U23 vs Arab Saudi di Wuhan Sports Center, Selasa (15/10/2019) pukul 14.00 WIB. Menderita dua kekalahan dalam dua laga sebelumnya, pasukan Indra Sjafri butuh hasil positif di pertandingan ini guna mengangkat mental bertanding tim.

Dua kali bertanding, dua kali kalah, belum bisa mencetak gol, dan telah kebobolan tiga gol adalah catatan bagi Andy Setyo dan kawan-kawan di turnamen kali ini. Pada laga pertama mereka dikalahkan China dengan skor 2-0 (11/10), lalu tumbang tipis 1-0 ketika ditantang Yordania (13/10).

Melihat situasi yang ada memang sudah tak ada harapan bagi Indonesia untuk menjadi juara. Hanya saja target meraih kemenangan tetap dicanangkan demi menutup petualangan ke China ini dengan hasil positif.

Selain itu, ini merupakan kesempatan bagus bagi Indra Sjafri untuk menentukan siapa saja pemain yang akan ia daftarkan untuk SEA Games 2019 nanti. Dua kekalahan yang telah didapat harusnya sudah lumayan bisa memberikan gambaran bagi sang pelatih untuk memilih siapa saja yang akan ia bawa ke Filipina.

“Tujuan kami mengikuti turnamen ini adalah mencari 20 pemain terbaik negeri ini yang akan saya bawa menuju SEA Games. Jadi saya tetap merasa senang bisa berada disini dan memberikan kesempatan pada para pemain. Karena disini lawan-lawan yang kami hadapi adalah mereka yang bermain di Piala Asia,” ujar Indra.

Rotasi pemain masih akan dilakukan oleh Indra di pertandingan nanti. Mereka yang tidak banyak mendapatkan kesempatan main di dua laga sebelumnya bisa jadi akan memperoleh kans untuk unjuk aksi.

“Untuk rotasi pemain masih akan saya lakukan. Karena dengan cara ini saya bisa tahu siapa saja pemain yang bisa masuk ke dalam tim yang akan berlaga di SEA Games nanti,” lanjutnya.

Sementara itu Arab Saudi asuhan Saad Al Shehri telah mengemas empat angka. Kemenangan atas Yordania dan hasil seri dari China membuat mereka kini bertengger di peringkat kedua klasemen. Untuk menjadi juara, Arab Saudi akan dituntut untuk mengalahkan Indonesia dengan margin empat gol.

Kondisi Tim Terkini

Rotasi pemain oleh Indra Sjafri membuka kesempatan bagi para penggawa Timnas Indonesia U23 yang kurang menit bermainnya di China, turun ke lapangan. Namun perubahan diperkirakan tak akan terlalu drastis untuk tetap menjaga bentuk permainan tim.

Cara Arab Saudi bermain akan ditentukan oleh target mereka di laga nanti. Jika ingin memburu gelar juara maka diperkirakan susunan pemain terbaik akan tetap dimainkan. Namun andai tidak terlalu ngotot menyalip China, bukan tak mungkin para pemain pelapis yang akan diberikan kesempatan main.

Perkiraan Susunan Pemain:

Indonesia: Rendy Oscario; Asnawi Mangkualam, Nurhidayat, Rachmat Irianto, Firza Andika; Kadek Agung, Syahrian Abimanyu, Sani Rizki; Irkham Zahrul Milla, Feby Eka Putra, Muhammad Rafli

Arab Saudi: Zaid Al Bawardi; Abdulelah Al Amri, Fahad Al Harbi, Omar Al Owdah, Awn Al Selouli; Turki Al Ammar, Ali Al Asmari; Faraj Al Ghashayan, Ayman Al Khulaif, Abdulmohsen Al Qahtani; Ramzi Solan

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA U23 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus